5 Lagu Pop Indonesia Pilihan Dipha Barus

Jan 12, 2018

Dipha Barus telah lama dikenal sebagai produser dan musisi yang malang-melintang di industri musik selama beberapa tahun ini. Kolaborasinya dengan banyak penyanyi menghasilkan banyak karya yang populer, seperti “No One Can’t Stop Us” dan “All Good”. Selain itu, keterlibatannya menjadi produser dari penyanyi seperti Bams (eks vokalis Samsons) di lagu “Solo” terbukti mampu membentuk kembali karakter Bams yang baru.

Di sela-sela kesibukannya mengisi workshop beberapa waktu lalu, Dipha menyempatkan diri untuk memilihkan 5 Lagu Pop pilihannya kepada PHI. Simak daftarnya.

 

The Rhythm kings – Kasih Bersemi

Gue denger lagu ini dari bokap gue, dia kebetulan punya piringan hitamnya. Ini lagu progresi kordnya bagus banget. Terus suara saksofonnya ganggu banget, tapi justru itu yang bikin seru.

 

Panbers – Rock and The Sea

Meski gue gak tau liriknya bercerita tentang apa, cuma emang beat dan vibe psychedelic-nya keren banget.

 

Mondo Gascaro – Sanubari

Apa yang gue suka dari Mondo di lagu ini adalah pertama, progresi kord yang keren. Kedua, ia pandai memilih instrumennya apa dan penempatannya dimana, itu yang bikin menarik sih.

 

Sore – No Fruit For Today

Kalo ada lagu masuk kategori feel good song menurut gue, lagu Sore yang ini adalah salah satunya. Mau didengerin dimana aja, tetep feel good.

 

Guruh Soekarno Putra – Chopin Larung

Gue emang udah suka album Guruh, gue inget pertama kali gue denger waktu gue kelar kuliah dan gue pulang ke Bandung. Dengerin Guruh, rasanya ada intensitas di sana. Dan menariknya Guruh dengan semua unsur yang ada di sana, ia gak berusaha keras buat jadi ‘bule’ banget. Indonesianya tetep kental.  

 

___

Foto: lytmedia.com

____

Penulis
David Silvianus
Mahasiswa tehnik nuklir; fans berat Big Star, Sayur Oyong dan Liem Swie King. Bercita-cita menulis buku tentang budi daya suplir

Eksplor konten lain Pophariini

Rangkuman Tur MALIQ & D’Essentials Can Machines Fall In Love? di 5 Kota

Setelah menggelar Can Machines Fall in Love? Exhibition tanggal 7 Mei-9 Juni 2024 di Melting Pot, GF, ASHTA District 8, Jakarta Selatan, MALIQ & D’Essentials melanjutkan perjalanan dengan menggelar tur musik perdana dalam rangka …

5 Lagu Rock Indonesia Pilihan Coldiac 

Coldiac menyelesaikan rangkaian tur The Garden Session hari Kamis, 12 Desember 2024 di Lucy in the Sky SCBD, Jakarta Selatan. Tur ini secara keseluruhan singgah di 7 kota termasuk Balikpapan, Samarinda, Medan, Solo, Bandung, …