Unit Heavy Metal KRAS Rilis Single Perdana “One Shoot One Kill”

Perkenalkan unit heavy metal asal Jakarta. Mereka menamakan dirinya KRAS. Band yang digawangi oleh Bobby (vokal/bass), Eben (gitar), Brio (gitar), dan Eq (dram) ini adalah gabungan dari personil yang pernah bermain di beberapa band. Bobby sendiri tergabung dalam band Raspberry, Brio pernah tergabung dalam Roxxass dan Mystyfy, sedangkan Eben pernah tergabung dengan GRIBS (Gondrong Kribo Bersaudara).
Adapun KRAS sendiri memang diambil dari kata “keras”. Ini kemudian diamini sebagai elemen dari musik yang mereka mainkan, yang adalah racikan dari gabungan dari genre yang mereka suka, dari heavy metal, thrash, rock dan punk, melebur jadi satu yang mereka sebut Heavy Metal Punk Machine, persis seperti judul mini album kedua mereka yang rilis bulan Mei kemarin.
KRAS sendiri sebelumnya sudah mengantungi satu buah mini album bertajuk Patriam Fur yang dirilis di tahun 2015 dan saat ini mereka tengah bersiap untuk album perdana mereka. Meski belum memiliki album penuh, namun untuk sedikit pemanasan menuju album penuh, KRAS barus aja rilis single terbaru mereka bertajuk “One Shoot One Kill” lewat kanal Youtube mereka, KRAS official pada Minggu, 3 September kemarin.
____

Eksplor konten lain Pophariini
Sajama Cut Melepas Karya Baru Homili/Menatap Wajah Tuhan
Sajama Cut yang kini solid beranggotakan Marcel Thee, Arta Kurnia, Aldrian Risjad, Dewandara Danishwara, Daniel Hasudungan, dan Adam Rinando, akhirnya melepas karya baru dalam judul “Homili/Menatap Wajah Tuhan”. Marcel menjelaskan pesan yang ingin mereka …
Amis Kolaborasi bareng Iga Massardi di Single Local Wisdumb
Pertengahan Maret 2015, Amis sempat mengeluarkan album mini berjudul Album Kompilasi yang memuat 6 lagu. Sebulan kemudian, sang penyanyi kembali meluncurkan karya terbaru berupa single yang diberi nama “Local Wisdumb”. Amis merilis …