Gaet Kyriz Boogieman, Nadya Fatira Tak Lagi Sendiri

Jan 26, 2018

Penyanyi pop asal Jakarta, Nadya Fatira merilis single terbaru “Langit yang Sama” disusul video musiknya pada tanggal 24 Januari 2018. Ia tak lagi sendirian pasca mengeluarkan single “Penyendiri” tahun lalu.

Kali ini Nadya menggaet rapper Kyriz Boogieman untuk mengisi bagian interlude lagu. “Gue butuh rapper yang fasih berbahasa Inggris. Nggak banyak kalau yang udah di ranah mainstream,” ungkap Nadya.

Lagu bercerita tentang hubungan jarak jauh, menandai eksplorasinya dalam bermusik yang selama ini dikenal dengan musik pop folk akustik. Namun, ia enggan meninggalkan ciri khasnya menggenjreng gitar akustik.

Seperti adegan pada video yang disutradarai oleh Reiza Nurrafi tersebut, Nadya bergerak apa adanya. Di mana proses syuting video mengambil dua lokasi yaitu Halojae dan Situ Patenggang, Bandung. 

 

____

Penulis
Pohan
Suka kamu, ngopi, motret, ngetik, dan hari semakin tua bagi jiwa yang sepi.

Eksplor konten lain Pophariini

Juicy Luicy – Nonfiksi

Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …

Lirik Lagu Empati Tamako TTATW tentang Mencari Ketenangan dan Kedamaian

Penggemar The Trees and The Wild sempat dibuat deg-degan sama unggahan Remedy Waloni di Instagram Story awal November lalu. Unggahan tersebut berisi tanggapan Remedy untuk pengikut yang menanyakan tentang kemungkinan kembalinya TTATW.     …