HMGNC Tur Perdana ke Jepang
Banyak pencapaian yang ada di tiap grup band. Dari album konser dan lain sebagainya. Buat HMGNC (baca: Homogenic), tur ke Jepang adalah satu dari hal yang mungkin ada di bucket list mereka.
Ya, trio elektronik asal Bandung ini akan berangkat tur ke Jepang pada 6-14 September 2018. Sebanyak 5 panggung akan dijajal mereka, antara lain di Shimokitazawa Chikamatsu (7/9) Yokohama B.B. Street (8/9), Shinsaibasi HOKAGE (11/9), Kyoto Growly (12/9) dan Kobe Event-Hall RAT (14/9).
Nggak hanya manggung, HMGNC juga akan melakukan roadshow di beberapa radio Jepang diantaranya Block – FM Radio, J-wave Radio, Keiko Toda Radio Show.
Tour ke Jepang ini merupakan pengalaman yang sangat penting bagi trio yang digawangi Amandia Syachridar (Vocal), Dina Dellyana (Synth/Programming) dan Grahadea kusuf (Synth/Programming) ini, salah satunya karena bisa mengenalkan musiknya lebih jauh lagi.
“Kami telah bersama-sama belasan tahun. Musik yang sekarang dimainkan merupakan perjalanan panjang yang telah melewati banyak tahapan. Eksplorasi kami tidak pernah berhenti. Bersyukur sekali dengan adanya album HMGNC ini banyak memberikan kejutan bagi kami, seperti tour Jepang ini. Sebuah langkah yang baik untuk terus mengenalkan musik ini” jelas Dina Dellyana.
Adapun tur Jepang HMGNC ini tak luput dari dukungan banyak pihak. Dukungan ini yang menjadikan trio ini makin solid dan yakin untuk menjalani turnya ini nanti.
“Dari Se.Sa.Ma yang sudah membukakan pintu kami untuk tampil di Jepang, Badan Ekonomi Kreatif Nasional, DCDC dan UNKL347 yang selalu mendukung pergerakan band-band Indonesia agar bisa tampil di kancah internasional,” tutup Dina.
Sukses HMGNC untuk turnya.
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
Juicy Luicy – Nonfiksi
Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …
Selat Malaka Resmi Mengeluarkan Album Penuh Perdana
Band asal Medan bernama Selat Malaka resmi mengeluarkan album penuh perdana self-titled hari Jumat (22/11). Sebelumnya, mereka sudah mengantongi satu single “Angin Melambai” yang beredar tahun lalu. View this post on Instagram …