Penuh Tanda Tanya. Proyek Solo Bassis Mocca, Toma Pratama

Bassis Mocca, Toma Pratama alias Toma membawakan ulang lagu “Tanda Tanya” milik Mocca untuk singel perdananya sebagai proyek solo terbarunya.
Dirilis pada tanggal 17 Mei 2019 kemarin oleh label milik Mocca, Lucky Me Music, Toma mempersembahkan interpretasi berbeda lagu “Tanda Tanya” dengan nuansa yang lebih lembut membuat lagu ini lebih terasa basah dan mengawang. Sangat berbeda dari versi aslinya yang bernuansa upbeat.
Achmad Pratama alias Toma adalah salah satu dari personil Mocca yang dikenal spontan, inovatif, dan penuh kejutan. Selain handal bermain bass di Mocca, Toma tidak pernah berhenti bereksplorasi, mencoba banyak pengalaman, baik karya dan profesi. Menjadi bintang iklan, menulis lagu untuk penyanyi Marcell dan Cita Citata, menjadi produser musik, jingle maker, youtuber, hingga chef adalah beberapa profesi yang sudah Toma coba.
Kini Toma kembali pada kecintaannya yaitu musik elektronik. Salah satu lagu Mocca dari album Lima yang berjudul “Tanda Tanya”, dibawakan ulang dengan diberi roh baru, hingga menjadi lagu yang berbeda dengan versi sebelumnya yang berirama lebih upbeat.
Kinn lagu “Tanda Tanya” versi Toma telah tersedia di seluruh layanan digital streaming dan video lirik resminya sudah bisa dinikmati di bawah ini
____

Eksplor konten lain Pophariini
Sun Eater Perkenalkan Reality Club sebagai Keluarga Baru
Seminggu lalu, Sun Eater mengumumkan Reality Club resmi bergabung menjadi bagian dari keluarga mereka. Reality Club yang kini beranggotakan Fathia Izzati (Chia), Faiz Novascotia Saripudin, Nugi Wicaksono, dan Era Patigo langsung menyambut unggahan foto …
Sebelum Buat Lagu, Kenali Istilah-istilah Ini dan Submit Irama Kotak Suara
Dalam bermusik perlu adanya komunikasi yang baik untuk berbagai kebutuhan agar bisa mencapai tujuan bersama. Seperti mengenal istilah-istilah yang membuat pembuatan lagu berjalan dengan lancar. Kami sadar gak semua anak band itu lulusan sekolah …