Episode Terbaru Telenovia Milik Reality Club

Jul 2, 2019

Kuintet Reality Club asal Jakarta merilis singel baru “Telenovia” setelah debut album Never Get Better yang menuai kesuksesan di 2017. Singel perdana ini sekaligus menandakan fase baru kedewasaan melalui tema yang diusung oleh Reality Club.

Sebelumnya paska merilis debut album, Reality Club mendapat berbagai respon positif. Mendapatkan nominasi Anugrah Musik Indonesia, merilis ulang album perdananya untuk pasar Jepang, serta diundang untuk tampil di Tokyo dan secara on air di salah satu radio.

Dan kali ini Reality Club datang kembali dengan singel yang idenya muncul dari Telenovela. Yaitu serial drama yang biasa ditayangkan di televisi. Telenovia merupakan gabungan dari kata Tele – yang diambil dari kata Telenovela, yang berarti serial drama televisi, dan Novia – yang berarti kekasih dalam bahasa Spanyol.

Singel ini bercerita tentang kisah cinta yang dramatis, meliputi kasih sayang, kebohongan, dan tipu daya yang menyelimutinya. Pendengar diajak untuk mengikuti cerita dari perspektif orang pertama dalam hubungan ini, dimana ia terpaksa hidup dalam sebuah kebohongan dibanding harus menghadapi kenyataan yang pahit di dalam hubungannya.

Materi musik yang semakin kaya, lirik yang semakin matang, dan topik yang sedikit gelap menandakan fase baru dalam era bermusik lima sekawan dari Jakarta ini. Proses kedewasaan tersirat dalam “Reality” dari Reality Club – bahwa kenyataannya, hidup tidak melulu berisikan hal yang indah, tapi juga terdiri dari berbagai macam pergolakan dan permasalahan yang tidak jarang kita lalui. Konflik tersebut akan selalu ada, namun pada akhirnya, itulah bagian dari kehidupan yang layak dijalani.

 

_____

 

Penulis
Fari Etona
Pendenger musik pop dan rock, serta pecinta binatang dan pemakan buah-buahan.

Eksplor konten lain Pophariini

Bagasi Travel Bugs Experience Berlangsung Sebulan di Bandung

Merek koper Bagasi bekerja sama dengan art space asal Bandung, Grammars untuk menghadirkan pengalaman multi indera di Bandung selama sebulan dimulai tanggal 2 Mei hingga 2 Juni 2024 dalam tajuk Bagasi Travel Bugs Experience. …

Lirik Lagu Badut Pangalo! untuk Merayakan Hari Buruh

Dalam rangka Hari Buruh 1 Mei 2024, Pophariini memilih lagu Pangalo bertajuk “Badut”. Kami merasa lirik lagu yang rilis tahun 2018 di album Hurje! ini cocok untuk didengarkan sembari memikirkan masa depan kehidupan. Mengutip …