Ketika Mocca dan Gardika Gigih Dipersatukan

Mocca, band indiepop/jazz/swing mengeluarkan single berjudul “Ketika Semua
Berakhir” bersama dengan pianis muda berbakat, Gardika Gigih yang dirilis pada 8
Agustus 2019 kemarin.
Lagu “Ketika Semua Berakhir” merupakan single ketiga Mocca dari album Lima.
Lagu ini dibuat oleh Riko Prayitno (gitar) untuk sahabatnya, yang bercerita tentang
hubungan sepasang kekasih yang kandas dan hanya menyisakan rencana-rencana
masa depan yang gagal terwujud.
Lagu yang bertempo sangat lambat ini dibuat dengan instrumen minimalis, yaitu piano
dan string section dimana Mocca memilih Gardika Gigih untuk memainkan bagian
pianonya. Mood yang emosional berusaha untuk dibangun oleh Arina Ephipania
(vokal) dan Gigih untuk menyempurnakan atmosfer sedih di lagu ini pada saat
merekamnya. Dengan instrumen minimalis dan tempo lambat tersebut, Mocca dan
Gigih berhasil menyampaikan aura sedih dalam lagu “Ketika Semua Berakhir” ini.
Mocca merilis “Ketika Semua Telah Berakhir” di kanal Youtube dalam versi video
lirik, sedangkan audionya sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital.
_____

Eksplor konten lain Pophariini
Selamat Jalan, Bunda Iffet Slank
Ibunda Bimbim Slank, Iffet Veceha binti Abdul Azis St Besar atau akrab disapa Bunda Iffet meninggal dunia hari Sabtu 26 April 2025 pukul 22.42 WIB. Pernyataan tersebut dibenarkan oleh keponakan Bimbim, Awa melalui aplikasi …
Terima Kasih, Ricky (oleh: Yudhistira Agato)
Saya sebetulnya enggak pernah dekat-dekat amat dengan Ricky. Mungkin baru beberapa tahun terakhir, semenjak dia bekerja untuk media Whiteboard Journal—yang kebetulan juga tempat beberapa teman mencari nafkah—kami lebih sering berinteraksi, entah di kantor ketika …