Kolektif Parlemen Pop Rilis Video Di Balik Layar

Sep 5, 2019

Parlemen Pop, kolektif/label seni musik dan visual yang bertujuan untuk menangkap estetika warisan seni dan musik mainstream dan underground dari era dulu merilis video lirik dan cuplikan video di balik layar dari singel pertama mereka “Gairah Hasrat”

Diumumkan melalui akun Instagram mereka bahwa cuplikan di balik lagu “Gairah Hasrat” telah tayang di Youtube resmi mereka. Sebelumnya Parlemen Pop merilis video liriknya bekerja sama dengan Trmpolin dan Umur Kaki dengan tim yang terdiri dari sutradara: Raka Kertanegara P. dan produser: Sabrina K. Sofwan, production design: Arzel Nathaniel dan editor: Indininta Namira.

Rilisan perdana Parlemen Pop yang terdiri dari Randy MP, Savitri Sofwan, Harsya Wahono dan Danang Prananda  ini produksinya dikerjakan oleh Randy MP sebagai produser, aransemen dan sebagai penulis lagu dengan mengundang Ellisya Priliana dan Neida Aleida (HIVI!) untuk mengisi vokal serta menulis liriknya.

Meskipun “Gairah Hasrat” sarat dengan elemen disko/funk 70an, namun menurut Randy, Parlemen Pop tidak akan terpatok pada satu genre tersebut saja. Ada kemungkinan-kemungkinan mereka bermain-main dengan genre lain seperti post punk, hip hop, psych rock hingga mungkin dangdut.

Simak cuplikan di balik layar dari pembuatan lagu “Gairah Hasrat” di bawah ini

 

_____

Penulis
Fari Etona
Pendenger musik pop dan rock, serta pecinta binatang dan pemakan buah-buahan.

Eksplor konten lain Pophariini

Juicy Luicy – Nonfiksi

Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …

Selat Malaka Resmi Mengeluarkan Album Penuh Perdana

Band asal Medan bernama Selat Malaka resmi mengeluarkan album penuh perdana self-titled hari Jumat (22/11). Sebelumnya, mereka sudah mengantongi satu single “Angin Melambai” yang beredar tahun lalu.     View this post on Instagram …