“LDR”, Cara Groovebox Story Rayakan Idul Fitri

May 2, 2022

Tidak sampai 2 bulan sejak peluncuran single terakhir, “In the Air Tonight”, band synth-pop asal Jakarta, Groovebox Story kembali menghibur semua penggemarnya yang sedang merayakan hari kemenangan tahun ini, Idul Fitri.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Groovebox Story (@grooveboxstory)

Di hari yang suci ini, band yang digawangi oleh Iman Hudaya/Aroel (keyboard), Deni Prianto/Inedz (bass) dan Zidni Hakim (vocal) dan Wizra Uchra (Drum) ini menghadirkan single terbarunya yang berjudul “LDR”, sebuah lagu yang bercerita tentang kerinduan akan belahan jiwa yang berada jauh.

Berbeda dengan single sebelumnya yang kental dengan unsur dansa, “LDR” menampilkan sisi romantis. Dengan perpaduan melodi yang easy listening, lirik lugas serta aransemen synth-pop 80-an, semua dikemas dengan kualitas produksi 2020-an.

Single ini sebelumnya telah dihadirkan dalam format kaset di ajang Record Store Day, Sabtu (2/04) kemarin, kiniLDR” juga hadir di semua kanal musik digital pada Minggu, 1 Mei 2022. Tanggal ini dipilih sebagai bagian dari Groovebox Story bagi-bagi THR (Tembang Hari Raya). Diharapkan single ini mampu menemani semua menikmati libur Lebaran ini, sambil menemani mudik kembali ke kampung halaman.

Hadirnya single terbaru ini merupakan permulaan baru bagi Groovebox Story untuk merilis lagu berbahasa Indonesia lainnya agar bisa memuaskan penikmat musik berkualitas Indonesia.


 

Penulis
David Silvianus
Mahasiswa tehnik nuklir; fans berat Big Star, Sayur Oyong dan Liem Swie King. Bercita-cita menulis buku tentang budi daya suplir

Eksplor konten lain Pophariini

Momen 15 Tahun Berkarya, Jevin Julian Luncurkan Album i will, i’m sure

Jevin Julian terakhir merilis karya musik tujuh bulan yang lalu berupa album mini berjudul 20 50. Belum sampai setahun, produser, penyanyi sekaligus penulis lagu satu ini memutuskan kembali lagi dengan membawa album penuh terbaru …

Bagasi Travel Bugs Experience Berlangsung Sebulan di Bandung

Merek koper Bagasi bekerja sama dengan art space asal Bandung, Grammars untuk menghadirkan pengalaman multi indera di Bandung selama sebulan dimulai tanggal 2 Mei hingga 2 Juni 2024 dalam tajuk Bagasi Travel Bugs Experience. …