Winky Wiryawan & Mahesa Utara Bawakan Ulang Lagu Kotak

Setelah melibatkan Willy Winarko yang disusul Lomba Sihir, Kotak melanjutkan proyek #Kolaberaksi dengan menghadirkan dua DJ Indonesia, Winky Wiryawan & Mahesa Utara untuk membawakan kembali lagu “Beraksi” (15/12).
Tantri mengatakan, proyek #Kolaberaksi memang bertujuan untuk mengajak kolaborator yang memiliki nuansa musik berbeda. Hal ini dilakukan sebagai bentuk penyegaran terhadap single hit yang dirilis Kotak tahun 2008 lalu.
“Kenapa lagu ‘Beraksi’ yang dipilih di project ini? Karena lagu ini anthem tiap panggungan Kotak dan kita pengin ada penyegaran,” kata Tantri dalam siaran pers.
Di tangan Winky Wirawan dan Mahesa utara, lagu “Beraksi” memiliki aransemen yang mengombinasikan gaya musik rock dan elektronik. Meski terjadi pembaruan, dua DJ ini tetap mempertahankan ciri khas sang lagu.
Selain bisa didengarkan via berbagai layanan streaming musik, video visualizer “Beraksi” versi Winky Wirawan dan Mahesa Utara juga bisa disaksikan di kanal YouTube KOTAKBandOFFICIAL.
Penggarapan video tersebut melibatkan Ravi Manthovani sebagai motion grapher dan Ivy Yunita sebagai desainer grafis.

Eksplor konten lain Pophariini
Sebelum Buat Lagu, Kenali Istilah-istilah Ini dan Submit Irama Kotak Suara
Dalam bermusik perlu adanya komunikasi yang baik untuk berbagai kebutuhan agar bisa mencapai tujuan bersama. Seperti mengenal istilah-istilah yang membuat pembuatan lagu berjalan dengan lancar. Kami sadar gak semua anak band itu lulusan sekolah …
Terima Kasih, Ricky (oleh: Yudhistira Agato)
Saya sebetulnya enggak pernah dekat-dekat amat dengan Ricky. Mungkin baru beberapa tahun terakhir, semenjak dia bekerja untuk media Whiteboard Journal—yang kebetulan juga tempat beberapa teman mencari nafkah—kami lebih sering berinteraksi, entah di kantor ketika …