Di Balik Panggung Titik Terakhir Tur Album Nalar Fourtwnty
Fourtwnty mengawali tahun 2024 dengan Nalar Tour Album untuk singgah di 3 kota yang dimulai dari Surabaya tanggal 19 Januari, Yogyakarta 21 Januari, dan berakhir hari Sabtu (27/01) di Hall D2 Jakarta International Expo, Kemayoran.
Nalar merupakan anak ketiga dalam karier Fourtwnty yang melewati penggarapan yang paling lama ketimbang dua album sebelumnya, Ego & Fungsi Otak (2018) maupun Lelaku (2015).
Setiap album tentu memiliki pengalaman yang berbeda. Ari Lesmana sempat mengungkapkan kepada Pophariini mengenai tantangan setiap kali band mempresentasikan album Nalar.
“Menguras energi, menguras pikiran, menguras perasaan, dan ini album yang juga susah untuk dibawakan secara rasa, apa yang harus disampaikan. Karena juga ini album yang spesial, sentimental, yang memang kami buat untuk kami sendiri, dan ternyata albumnya bisa jadi obat buat orang lain,” kata Ari.
Dalam Nalar Tour Album di Jakarta, Fourtwnty membawakan total 20 lagu. Tak seperti kota yang lain, penonton mendapat suguhan berbeda dengan hadirnya Charita Utami untuk membawakan lagu “Mangu” bersama di panggung.
Selain membawakan lagu-lagu album Nalar, Fourtwnty juga menyanyikan “Argumentasi Dimensi”, “Diam Diam Ku Bawa 1”, “Kusut”, ”Aku Tenang”, ”Realita”, ”Hitam Putih”, ”Nyanyian Surau”, “Kita Pasti Tua”, “Zona Nyaman”, “Fana Merah Jambu”, serta lagu cover “Runtuh” yang dipopulerkan Feby Putri dan Fiersa Bersari.
Simak foto-foto Nalar Tour Album Jakarta di bawah ini.
Semua foto diabadikan secara eksklusif oleh Hafiyyan Faza / Live Avenue.
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
Juicy Luicy – Nonfiksi
Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …
Selat Malaka Resmi Mengeluarkan Album Penuh Perdana
Band asal Medan bernama Selat Malaka resmi mengeluarkan album penuh perdana self-titled hari Jumat (22/11). Sebelumnya, mereka sudah mengantongi satu single “Angin Melambai” yang beredar tahun lalu. View this post on Instagram …