Dillan Zamaita Kolaborasi bareng Mentari Novel Rilis Nona

Berjarak 2 bulan sejak perilisan “Stand Tall”, solois Dillan Zamaita kembali dengan yang terbaru dalam single berjudul “Nona” hari Jumat (23/02). Di single berbahasa Indonesia perdananya ini, Dillan mengajak Mentari Novel sebagai kolaborator vokal.
Sang solois mendapat inspirasi menuliskan lagu “Nona” saat ia sedang menonton film Silver Linings Playbook. Adegan akhir film yang menampilkan tokoh pria dan wanita berdansa menjadi pemantik Dillan untuk mendapatkan inspirasi pembuatan lagu.
“Dari awal saya sudah bayangkan lagu ini ada 2 artis, cowok dan cewek untuk vokalnya, dan terlintas di kepala untuk mengajak teman, Mentari Novel ikut serta dalam lagu. Saya pun menawarkan dan via WA kami workshop,” kata Dillan via WhatsApp (26/02).
Setelah melalui proses workshop, Dillan langsung membawa demo lagu “Nona” kepada Rama Harto selaku produser. Ia mengaku Rama sangat berperan untuk penyusunan aransemen lagu ini.
“Cara nyanyinya harus seperti apa, gitar akustiknya harus seperti apa, bunyi suara lagunya harus seperti apa agar lebih terarah lagi nuansanya,” jelas Dillan.
Lagu “Nona” akan menjadi lagu yang menyambut perilisan album perdana Dillan Zamaita yang dijadwalkan beredar bulan Juli mendatang. Kabarnya album tersebut berisi 12 lagu. Mari nantikan.

Eksplor konten lain Pophariini
Sajama Cut Melepas Karya Baru Homili/Menatap Wajah Tuhan
Sajama Cut yang kini solid beranggotakan Marcel Thee, Arta Kurnia, Aldrian Risjad, Dewandara Danishwara, Daniel Hasudungan, dan Adam Rinando, akhirnya melepas karya baru dalam judul “Homili/Menatap Wajah Tuhan”. Marcel menjelaskan pesan yang ingin mereka …
Amis Kolaborasi bareng Iga Massardi di Single Local Wisdumb
Pertengahan Maret 2015, Amis sempat mengeluarkan album mini berjudul Album Kompilasi yang memuat 6 lagu. Sebulan kemudian, sang penyanyi kembali meluncurkan karya terbaru berupa single yang diberi nama “Local Wisdumb”. Amis merilis …