Thee Marloes Rilis Single Baru dan Memastikan Album Beredar 9 Agustus

Jun 8, 2024

Thee Marloes memperdengarkan satu per satu single sejak April tahun lalu dalam menyambut perilisan album penuh perdana Perak tanggal 9 Agustus 2024. Single baru mereka kali ini diberi judul “Mungkin Saja”.

Lagu “Mungkin Saja” adalah curahan seseorang yang sedang menyikapi pertambahan usia, ketika memiliki banyak rencana namun gagal dan kehilangan kepercayaan keluarga, teman dekat, bahkan diri sendiri.

Natassya Sianturi, Sinatrya “Raka” Dharaka, dan Tommy Satwick membuat lagu tersebut spontan di studio dan langsung mereka rekam pada saat itu juga dengan lirik yang disempurnakan beberapa minggu setelahnya.

Band menganggap lagu ini merupakan sebuah alternatif untuk album perdana mereka nanti yang dari segi lirik tidak hanya membahas topik percintaan.

Tanpa menunggu lama, video musik sang lagu pun sudah bisa disaksikan melalui kanal YouTube label mereka, Big Crown Records.

 

 

Video menampilkan para personel Thee Marloes sedang mengendarai mobil menuju sudut kota lama Surabaya dan pelabuhan Tanjung Perak.

Surabaya yang dipilih sebagai latar pemandangan visual lagu bukan tanpa alasan. Kota ini memiliki makna dan cerita personal bagi mereka, yang memang lahir dan tumbuh di sana selama 30 tahun terakhir. Sementara pelabuhan Tanjung Perak yang juga menghiasi video sekaligus menyesuaikan judul album perdana.

Album Perak menampilkan total 12 trek yang terdiri dari “I Know”, “Logika”, “Summer”, “Midnight Hotline”, “Beri Cinta Waktu”, “True Love”, “Mungkin Saja”, “Not Today”, “Over”, “No One Else”, “Nona”, dan “Thank You”.

Penulis
Pohan
Suka kamu, ngopi, motret, ngetik, dan hari semakin tua bagi jiwa yang sepi.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Sambut Album Baru, RAN Luncurkan Single Rahasia #1 dan Rahasia #2

Menyambut album baru Teater Nestapa bulan depan, RAN meluncurkan dua single sekaligus, “Rahasia #1” dan “Rahasia #2” hari Rabu (04/09) melalui layanan streaming musik.  Setelah lama tidak merilis album, trio beranggotakan Rayi, Asta, dan …

Band Grindcore Amerika, Full Of Hell Memuji Seniman Indonesia

Saat melakukan peliputan Blackandje Fest 2024 hari Sabtu (31/08) di Creative Culture, Jakarta Selatan, Pophariini mendapat akses untuk menemui dua anggota Full Of Hell, Dylan dan Dave. Kami mewawancarai mereka dari mulai musik Indonesia …