Soulfood Beri Sentuhan Religi di Single Sang Manggala

Sep 16, 2024

Setahun dari peluncuran album Amesigenalew, Soulfood kembali dengan single anyar bertajuk “Sang Manggala” hari Jumat (13/09). Lagu yang kerap dibawakan saat manggung ini menjadi jembatan untuk perilisan album mini terbaru mereka.

 

Single “Sang Manggala” bercerita tentang pelindung yang ada dalam setiap diri manusia. Selain itu, lagu juga menceritakan lika-liku perjalanan seorang individu sampai menemukan sang pencipta.

“Ini mungkin lebih bisa dikaitkan ke ilmu tasawuf menurut hakikat maknanya. Single ini ditulis sebagai bentuk hormat kami kepada semesta,” kata Lyta Lautner, vokalis Soulfood dalam siaran pers.

Seperti yang dijelaskan Lyta, Soulfood memang ingin memberikan sentuhan religi dalam lirik lewat perilisan single ini. “Sang Manggala” cukup mengubah wajah Soulfood yang sebelumnya didengar dengan literasi patoih, kali ini menghadirkan lontaran sastra.

Soulfood mengawali lagu dengan pukulan gendang dalam tanda birama 6/8, yang dirasa bisa menciptakan nuansa dangdut yang lebih kuat. Pendekatan berbalut tone musik modern ini membuat para personel meyakini single ini adalah napas baru di musik Indonesia.

“Single ‘Sang Manggala’ menjadi moodbooster kami tahun ini. Track yang pengerjaannya berbarengan dengan lagu-lagu di album yang telah dirilis tahun lalu,” sambung Lyta.

Semua penjelasan Lyta membuat single ini cocok untuk membuka jalan bagi lagu-lagu Soulfood selanjutnya yang akan dirangkum dalam album mini. Mari nantikan.

 

Penulis
Gerald Manuel
Hobi musik, hobi nulis, tapi tetap melankolis.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Juicy Luicy – Nonfiksi

Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …

Selat Malaka Resmi Mengeluarkan Album Penuh Perdana

Band asal Medan bernama Selat Malaka resmi mengeluarkan album penuh perdana self-titled hari Jumat (22/11). Sebelumnya, mereka sudah mengantongi satu single “Angin Melambai” yang beredar tahun lalu.     View this post on Instagram …