Amsav Rilis Single tentang Red Flag dalam Ease My Mind

Jeda setahun dari perilisan karya perdana “Hard For U”, solois asal Surabaya bernama Amsav resmi melanjutkan perjalanannya lewat peluncuran single “Ease My Mind” tanggal 8 November 2024.
Kami sempat menghubungi Amsav hari Rabu (11/12) via WhatsApp untuk menanyakan apa yang ingin ia sampaikan di lagu “Ease My Mind”.
“Intinya sih menyadari tanda-tanda red flag dari pasangan, dan mengakuinya. Gak boleh denial. Kalau memang sudah ada tanda-tanda dan tidak menemukan solusi dari kedua belah pihak, kita harus berani untuk meninggalkan hubungan itu,” kata Amsav.
Ketika menuliskan lagu ini, Amsav memang sedang merasakan tanda-tanda tersebut dari pasangannya saat itu. Dari momen itulah dia mempertanyakan apakah hubungannya masih layak diperjuangkan atau tidak.
Topik berlanjut ke penjelasan Amsav tentang bagaimana strategi mempromosikan karya di era ini. Ia merasa musisi baru seperti dirinya, melakukan pitching agar masuk ke daftar putar platform streaming musik sangatlah penting. Selain itu, Amsav juga melakukan promosi di media sosial.
“Untuk kontennya tentu disesuaikan dengan konteks lagunya. Walaupun lagunya sedih, kontennya ga harus selalu sedih. Kadang bisa sindiran atau ngejek diri sendiri karena pernah dalam posisi yang tidak bisa melihat red flag tersebut dan denial,” jelasnya soal strategi mempromosikan single “Ease My Mind”.
Seputar memperkenal diri sebagai musisi, Amsav juga membantu band temannya, Drizzly asal Sidoarjo sebagai pemain kibor. Ia berharap manggung bareng Drizzly, eksistensinya di kancah musik bisa lebih terlihat.
“Ditambah lagi aku jadi dapet pengalaman manggung lebih banyak seperti main di Joyland dan Pestapora. Terus bisa bertemu orang-orang yang ada di dunia musik,” ujar Amsav soal keterlibatannya di Drizzly.
Sesi wawancara ditutup dengan laporan kondisi skena musik Surabaya. Menurut Amsav, selain kolektif musik yang menjaga kelestarian industri musik di sana adalah UKM kampus dan kafe-kafe yang menjadi tempat untuk bisa memunculkan talenta-talenta musik baru.
“Aku sendiri banyak terbantu dari teman-teman sesama musisi di Surabaya, walaupun aku belum bisa ngasih timbal balik yang sepadan. Intinya, di Surabaya masih banyak musisi yang mau saling tolong menolong,” pungkas sang solois.

Eksplor konten lain Pophariini
Rise of The Deadtown Jadi Babak Baru Gigs Musik Keras di Wonosobo
Sekian lama tenggelam dalam kesunyian tanpa gelaran musik skala komunitas, Kota Wonosobo akhirnya kembali bergelora lewat acara Rise of The Deadtown hari Sabtu (19/07) di Le Coffee. Perhelatan ini dirasa menjadi sebuah pernyataan lantang …
Sambut Album Baru, Petra Sihombing Luncurkan Single 80 km/h
Semenjak melepas kumpulan penampilan langsung lagu-lagu di album Semenjak Internet pada Januari lalu, Petra Sihombing kembali menyapa pendengarnya lewat single terbaru bertajuk “80 km/h” (26/06). Lewat siaran pers, single ini diumumkan menjadi …