Ari Lasso Gelar Konser 3 Dekade di 4 Kota

May 9, 2023

Setelah April lalu mengeluarkan single “Satu” bersama Dewa 19, Ari Lasso bersiap untuk konser tunggal yang akan berlangsung di empat kota di Indonesia dalam judul Konser 3 Dekade Perjalanan Cinta Ari Lasso.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Ari Lasso (@ari_lasso)

Konser bakal menyuguhkan lagu-lagu dari album pertama, Sendiri Dulu hingga single lepasan yang pernah dirilis Ari. Selain itu, konser juga menghadirkan aksi spesial dari Mulan Jameela untuk menambah kemeriahan.

“Saya sangat gembira bisa menghadirkan Konser 3 Dekade Perjalanan Cinta ini. Berharap konser bisa menjadi momen istimewa yang tak terlupakan bagi semua GoodFelass (sebutan bagi penggemar Ari Lasso, red) di kota Solo, Surabaya, Malang dan Jakarta. Saya ingin memberikan konser yang lebih intimate dengan tata panggung dan cahaya yang berbeda dan kita sing along sepanjang konser nanti,” kata Ari dalam siaran pers.

Konser diselenggarakan oleh Acteeve Indonesia dan Redline Kreasindo. Di mana penjualan tiketnya dibuka 3 hari lagi, tanggal 12 Mei 2023 mulai pukul 10.00 WIB hanya melalui aplikasi Livin’ Sukha by Mandiri. Simak jadwal konser berikut ini:

10 Juni 2023 – Edutorium UMS, Solo
17 Juni 2023 – Westin Grand Ballroom, Surabaya
24 Juni 2023 – Graha Cakrawala, Malang
8 Juli 2023 – Tennis Indoor Senayan, Jakarta


 

Penulis
Pohan
Suka kamu, ngopi, motret, ngetik, dan hari semakin tua bagi jiwa yang sepi.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Marsahala Asal Denpasar Rilis Single Kedua Bertajuk Love Yourself

Solois yang mengusung gaya musik soul alternatif asal Denpasar bernama Marsahala resmi meluncurkan single anyar bertajuk “Love Yourself” hari Jumat (26/04). Sebelumnya sang musisi sudah menandai kemunculannya lewat single “Still Spinning” bulan Februari lalu. …

Rekomendasi 9 Musisi Padang yang Wajib Didengar

Di tengah gempuran algoritma sosial media, skena musik independen Padang sepertinya tidak pernah kehabisan bibit baru yang berkembang