Atlesta Bicara Citra dan Rumor Dalam Media Sosial

Mar 20, 2019

Solois electropop asal Malang, Atlesta Merilis singel dan video musik terbaru “Living The Rumour” sebagai pembuka diskografinya di 2019. Sebelumnya Atlesta menutup 2018 dengan singel “Pesona” yang dirilis bulan Desember 2018 kemarin setelah sebelumnya merilis album penuh ketiga, Gestures di 2017.

Sesuai judulnya, lagu “Living the Rumour” membawa tema tentang hidup dalam terpaan rumor. Dalam lagu ini, Atlesta menghadirkan narator yang bercerita tentang bagaimana orang – orang yang mempercayai “citra” atau “gambaran” tentang seseorang dalam persepsi mereka sendiri.

Pada titik tertentu, citra tersebut bisa saja sangat berbeda dan benar-benar mengaburkan fakta-fakta yang sebenarnya tentang individu tersebut. “memang ada beberapa pengalaman pribadi di dalam lagu ini,” terang Fifan Christa, orang di balik nama Atlesta. Ia mengaku beberapa kali mengetahui dan mengalami langsung kejadian-kejadian yang tak terduga karena desas-desus tentang citra seseorang atau kelompok. “Misalnya, ada orang yang bilang kalau katanya si A itu begini atau begitu . Padahal seringkali, orang tersebut tidak saling mengenal dalam level personal,” imbuh Fifan.

Living The Rumour

Entah mengapa, lanjutnya, masih banyak orang yang lebih memilih mempercayai “konsepsi”, “gambaran”, “citra”, atau “ide”-nya mengenai individu, berikut gosip-gosip di sekitarnya, daripada berusaha mengenal individu itu sendiri lebih dalam. Meski begitu, Fifan sendiri pun yakin bahwa hal seperti ini memang lumrah terjadi kepada setiap orang. Lewat lagu ini , ia menulis “Living the Rumour” sebagai gambaran kecil tentang melihat fenomena ini.

Dan pesan dalam lagu tersebut akhirnya diwujudkan dalam sebuah video musik yang digarap oleh Ahyas Budi. Sosok yang sebelumnya menggarap video musik “Recalling” dari album Gestures. Fifan Christa sendiri berperan menjadi produser sekaligus karakter bernama “Gustav” dalam karya audiovisual ini. “Konsep dasarnya sih tentang ‘ Citra ’ itu sendiri. Kami ingin ‘menunjukkan’ hal-hal yang lebih ‘dalam’ di balik sebuah citra atau gambaran yang terpampang dan tampak dari luar,” ujar Ahyas Budi.

Ia menambahkan video klip ini tidak terlalu memikirkan konsep cerita seperti video klip “Recalling” sebelumnya. Akan tetapi lebih kepada penggambaran sosok persona narator bernama Gustav tersebut di depan dan di belakang kamera.

 

____

Penulis
Fari Etona
Pendenger musik pop dan rock, serta pecinta binatang dan pemakan buah-buahan.

Eksplor konten lain Pophariini

Jordy Waelauruw Kolaborasi bareng K3BI di Single NONA (Wanna get to know you)

Setelah mengeluarkan single kolaborasi “Gotchu” bersama Matthew Sayersz Juli lalu, Jordy Waelauruw kini menggandeng musisi hip-hop asal Maluku, K3BI untuk perilisan materi yang baru dalam judul “NONA (Wanna Get To Know You)” (31/10).   …

Bising Kota Kuliner Jogja: Petualangan Selera, Lanjut Gosipin Skena Bersama Indra Menus

Rekomendasi kuliner di Jogja ditemani penjelajah kuliner yakni Martinus Indra Hermawan atau yang sering dikenal dengan nama panggilan Indra Menus