Bangkutaman Awali Tur Album Dinamika di Jogja

Aug 19, 2023

Setelah berkeliling Jawa, Bali, dan sempat mengunjungi Jepang dalam tur bertajuk Tau Tau Tur 2022 lalu, kini Bangkutaman kembali menggelar tur sebagai bentuk promosi perilisan album Dinamika dalam format cakram padat bulan Juni lalu.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by bangkutaman (@bangkutaman_id)

Perjalanan yang diberi judul Pentas Dinamika Tur ini mulai berlangsung tanggal 19 Agustus hingga 2 September 2023 dengan menyambangi kota-kota seperti Jogja (19 Agustus), Solo (20 Agustus), Surabaya (26 Agustus), Pasuruan (27 Agustus), Jakarta (1 September), dan Bandung (2 September). Saat berita ini ditulis, jadwal tur di Bogor tanggal 8 September masih menunggu konfirmasi waktu pelaksanaan.

Khusus untuk tur ini, band juga membawa musisi tambahan untuk mendukung penampilan mereka, yaitu Dharmo Soedirman (kibor), Yehezkiel Tambun (gitar), serta Taufiq Alkatiri (trompet).

Para personel Bangkutaman mengaku tidak berharap yang muluk-muluk dari tur ini. Band hanya ingin mementaskan album Dinamika agar lagu-lagu di dalamnya lebih dikenal masyarakat, sekaligus menghibur banyak penggemar di kota-kota yang mungkin terlewat dalam edisi tur sebelumnya.

Bulan Juli lalu, Bangkutaman sempat tampil di Institut Francais Indonesia (IFI) dan Kedubes Bekasi sebagai bentuk pemanasan dalam menyambut Pentas Dinamika Tur.

Sejak terbentuk di tahun 1999, band sudah menjajal banyak panggung, baik pensi sekolah, kampus, hingga menjadi penampil di berbagai festival ternama tanah air, seperti Java Rockin’land, Jakarta Rock Parade, RRREC Fest & RRREC Fest in The Valley, Synchronize Festival, dan Joyland Festival.


 

Penulis
Gerald Manuel
Hobi musik, hobi nulis, tapi tetap melankolis.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Traffic Jam Asal Solo Mengawali Album Mini dengan Single Untuk Apa?

Tidak memiliki materi baru selama 3 tahun, Traffic Jam asal Solo kembali dengan single anyar berjudul “Untuk Apa?” hari Jumat (03/05). Band beranggotakan Anisa (vokal), Bintang (vokal, gitar), Billy (bas), Ernest (gitar), dan Rovega …

More on Mumbles Rilis Ulang Lagu Lama untuk Album Perdana

More on Mumbles merilis ulang lagu mereka berjudul “Lagu Lama” hari Rabu (24/04) yang sebelumnya beredar dalam format akustik di tahun 2019 lalu.   Viralnya rekaman More on Mumbles saat membawakan “Lagu Lama” di …