Fabio Asher Resmi Meluncurkan Album Kedua Bertajuk Everlast

Setahun dari peluncuran album perdana ASHER, solois Fabio Asher kembali dengan yang terbaru dalam tajuk Everlast hari Jumat (24/05). Selain menghadirkan single “Berharap Kau Kembali” yang rilis Februari 2024, ia turut menghadirkan “Mahir Memberi Luka” sebagai trek fokus sang album.
Fabio merasa memiliki ciri khasnya sendiri lewat perilisan album ini, mulai dari aransemen yang menawan, tema lagu yang mendalam, hingga genre yang beragam dan di mana pemilihan judul albumnya semacam inti pesan dari 10 lagu yang disuguhkan.
Kehadiran album Everlast diharapkan bisa membawa para pendengar untuk bisa melewati perjalanan emosional yang mendalam. Semua lagunya dirancang agar bisa menemani mereka dalam setiap fase kehidupan.
Pria kelahiran 2 Oktober ini menulis lagu-lagu di album Everlast dengan bantuan dari Trakast. Untuk tahap mixing dan mastering, ia memercayai Ivan Gojay, Michael Septian dari Roemah Iponk, dan Dimas Pradipta dari Sum It Studio.
Selain album, sang solois turut menghadirkan video musik single “Mahir Memberi Luka” yang bisa disaksikan via kanal YouTube Fabio Asher di bawah ini.

Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- KALEIDOSPOP 2024
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
The Floppy’s Menemani Pendengar Lepas Penat di Single Kedua
Usai menandai kemunculan dengan lagu “Until All The Time” bulan Januari lalu, kini band pop rock asal Serang, The Floppy’s kembali dengan single kedua bertajuk “Rayakan Akhir Pekan” yang beredar tanggal 21 Maret lalu. …
Mengigau Asal Tangerang Angkat Tema Keseharian di Single Perdana
Band post-punk asal Tangerang, Mengigau menandai kemunculan mereka dengan sebuah single berjudul “Komuterlelap” yang dilepas hari Minggu (06/04). Lagu tersebut dipilih sebagai karya perdana karena membawa karakter khas Mengigau yaitu tema yang dekat dengan …