Gavendri – Should I | GOODLIVE Sessions
Tentu saja yang ini masih segar di ingatan. Di akhir bulan Agustus lalu, Gavendri kembali melepas satu lagi nomor yang membawa warna terbaru dari perjalanan bermusiknya, sebuah peralihan dari pop ke R&B.
Melanjutkan “Tel Aviv to Honolulu (Alternate Version)” yang hadir di bulan sebelumnya, giliran “Should I” yang dirilis oleh sang solois. Sebuah nomor yang cukup monumental untuk Gavendri, karena di nomor ini turut hadir duo Endah N Rhesa yang membantu di bangku produser.
“Endah N Rhesa identik dengan folk. Tapi, aku tau mereka berdua. Satu, mbak Endah blues banget. Yang mana R&B, rhythm and blues ya, masih berkaitan. Mas Rhesa tuh R&B banget. Jadi, kalau misalnya ada satu musik yang akan mereka mainkan selain gitaran pasti R&B. Aku tau soal itu”, sambut Gavendri kala itu.
Sebagai rangkaian lanjutan, secara spesial Gavendri hadir di edisi terbaru Goodlive Session untuk membawakan nomor anyarnya tersebut.
Simak penampilan lengkapnya di bawah ini.