Lyodra Melepas Single Baru dan Album Bersamaan

Jul 16, 2021

Setelah melepas “Sabda Rindu”, Lyodra kembali lagi dengan single terbarunya “Kalau Bosan”. Single resmi dirilis berbarengan dengan peluncuran album perdana, self-titled (16/07).

 

Single “Kalau Bosan” bercerita tentang hubungan yang diakhiri secara mendadak atau memutuskan komunikasi tanpa penjelasan alias ghosting. Dengan kata lain, percintaan yang sedang berlangsung menemui titik jenuh.

Lirik mengutarakan perasaan seseorang yang meminta kalau lagi bosan dalam hubungan. Sebaiknya dibicarakan saja bukan malah menghilang tanpa alasan, dan menjadikan peluang untuk menghilang sampai menggantungkan keadaan.

Di single yang kali ini, Lyodra menggandeng Ade Govinda sebagai pencipta lagunya. Ia memilih single tersebut sebagai jagoan di album self-titled yang dirilis oleh Universal Music Indonesia.

Album berisi single yang pernah dirilis seperti “Gemintang Hatiku”, “Mengapa Kita #TerlanjurMencinta”, “Tentang Kamu”, “Sabda Rindu”, dan “Kalau Bosan”, ditambah tiga lagu baru “Oe..Oe..Oe..”, “Dibanding Dia”, dan “Pesan Terakhir”.

Nama-nama yang berkontribusi di album perdana Lyodra selain Ade Govinda, antara lain Yovie Widianto, Laleilmanino, Anji, Dipha Barus, dan Mario G Klau.

Dengarkan album secara keseluruhan di layanan streaming musik.

Penulis
Pohan
Suka kamu, ngopi, motret, ngetik, dan hari semakin tua bagi jiwa yang sepi.

Eksplor konten lain Pophariini

Ini Benefit yang Lo Dapetin Kalo Terpilih Sama Juri Irama Kotak Suara

Irama Kotak Suara kembali dibuka untuk emerging artist yang berasal dari berbagai kota di Indonesia. Lo bisa memamerkan karya musik dengan syarat yang tertera di artikel ini. Setelah mempersiapkan apa saja yang dibutuhkan, lo …

Halal Bihalal Kasual MALIQ dan D’Essentials yang Makin Intim dan Seru!

Bulan puasa merupakan momen yang punya ceritanya sendiri bagi setiap orang, tak terkecuali buat MALIQ & D’Essentials. Selama 2 tahun terakhir Angga, Indah, Widi, Jawa, Lale, dan Ilman konsisten menghelat acara buka bersama bareng …