Menetap di Bali, Wizzy Rilis Single Find Me

Aug 1, 2023

Setelah terakhir mengeluarkan dua single “The Light” dan “Poor Little Kitty” di tahun yang sama 2021. Penyanyi dan penulis lagu, Wizzy memutuskan kembali dengan single baru “Find Me” hari Jumat (28/07).

Dua tahun bukan waktu yang sebentar. Wizzy melewati banyak perubahan selama jeda dari dunia musik dan hiburan. Semenjak menikah, pindah ke Bali, dan kini sedang menanti kelahiran anak pertama, ia melakukan penyesuaian di kehidupan pribadinya.

Salah satu transisi hidup yang paling berpengaruh dalam proses penulisan lagu “Find Me”, yaitu saat Wizzy dan suami memutuskan pindah dari Jakarta ke Bali. Perubahan suasana memberikan inspirasi yang sangat berarti dan membuat ia semakin menemukan jati diri.

“Keindahan dan suasana tenang Pulau Dewata benar-benar membuat aku bisa berkontemplasi. Aku bisa mendengarkan intuisiku dengan lebih jelas,” kata Wizzy soal proses penulisan lagu dalam siaran pers.

 

Lagu “Find Me” bercerita tentang kehidupan. Bagaimana seseorang bisa menghadapi berbagai hal dan pikiran negatif untuk bisa bangkit kembali dan diri sendiri sering kali menjadi lawan terberatnya.

“Ini adalah proses mengejar kedamaian dan menemukan jati diri. Aku telah mencapai titik di mana aku dapat memahami diri sendiri dengan lebih baik, merasa lebih bisa connect dengan keadaan di sekitarku, dan semuanya jadi lebih terasa masuk akal sekarang,” tutup Wizzy.

Wizzy membuat lagu tersebut dibantu Ankadiov dan Andreas Arianto. Sementara artwork dikerjakan Gemma Ivana Miranda sebagai graphic design dan Adhitya Pratama yang melakukan pengambilan gambar sekaligus membuat video lirik/visualizer.


 

Penulis
Pohan
Suka kamu, ngopi, motret, ngetik, dan hari semakin tua bagi jiwa yang sepi.

Eksplor konten lain Pophariini

Souljah RIlis Album Baru Sounds of Souljah Berisi 12 Lagu

Setelah meluncurkan 4 single yaitu “Belajar Tumbuh”, “Libur Sejenak”, “Cogil“, dan “Badut Cinta” tahun 2024 lalu, Souljah kembali dengan materi terbaru album keenam berjudul Sounds of Souljah (21/02).     Album ini menampung 12 …

Eros Tjokro Luncurkan Single Baru tentang Kekaguman

Setelah meluncurkan single “Seperti Dulu” Oktober 2024, Eros Tjokro balik lagi dengan karya terbaru yang diberi judul “Meski Untukmu Ku Tak Pernah Ada” (07/03).     Melalui siaran pers, Eros mengatakan lagu “Meski Untukmu …