Olsam Rilis Album Perdana Bertajuk Irama Dari Gang

• Apr 21, 2025

Grup musik asal Depok, Olsam beranggotakan M. Zamalik pada gitar dan vokal, Denis Begeng (tamborin), Kaelani Kiki (suling dan gendang), Reza Raup (keyboard), Fajar Hidayat (gitar) dan Asyar Atah (bas) resmi meluncurkan album perdana bertajuk Irama Dari Gang hari kamis (17/04).

 

 

Sebelumnya, band sudah menghasilkan sejumlah nomor lepasan seperti “Pemuda Dalam Gang”, “Depok”, dan “Kegiatan Paling Enak”. Sang vokalis Zamalik menjelaskan mengapa akhirnya mereka baru meluncurkan album perdana tahun ini.

“Gue sadar, band ini band manggung. Apakah masih relevan album buat hari ini? Nanya sendiri ini mah. Kalo ada yang baca boleh juga dijawab sambil ngopi. Kalo buat gue mungkin ini saatnya, kudu album sebab album itu kaya ijazah buat anak band,” kata Zamalik dalam siaran pers. 

Sebenarnya, mereka sudah merencanakan perilisan album ini sejak 2019. Masa pandemi, pergantian personel, hingga meninggalnya pemain gendang mereka, Bobby di tengah sesi rekaman membuat album harus ditunda. 

“Di proses rekaman album ini Alm. Bobby sempat sakit stroke sampai akhirnya kami tunda hingga lumayan sembuh untuk take di studio. Biarpun gak maksimal, tapi hasilnya tetap kami pakai sebagai kenang-kenangan dari beliau buat Olsam sebelum akhirnya Alm. Bobby meninggal dunia,” jelas Begeng.

Pengerjaan album Irama Dari Gang ternyata membawa dampak positif terhadap proses kreatif Olsam. Mereka menjadi lebih memikirkan struktur musik serta bisa melihat perbedaannya dari masa ke masa yang lumayan signifikan.

Di album yang memuat total 9 nomor ini, Olsam menghadirkan nuansa orkes berpadu dengan rock 90-an, dangdut, hingga musik tradisional Betawi dan Minang.

“Seperti yang kita tau, pada umumnya musik orkes sendiri punya komposisi yang tidak sesimpel yang didengar, kalo kita pelajari secara menyeluruh dari bagian komposisi dan porsi instrumennya. Makanya sekarang yang menjadikan Olsam lebih kompleks musiknya, mungkin dari beberapa personel baru, sudah bisa mendalami pelan-pelan genre orkes yang mereka mainkan, untuk dikembangkan cara bermainnya di Olsam,” ungkap Raup.

Album Irama Dari Gang juga akan beredar dalam bentuk kaset awal Mei 2025. Raup pun membagikan harapannya terhadap album ini, “Ekspektasi gue pribadi gak muluk-muluk. Semoga album ini bisa mendarat di telinga yang tepat. Dan sebagai grup orkes, semoga album ini bisa menjaga instrumen kebudayaan khususnya di kota Depok.” 



Penulis
Raihan Adianta
Pengen jadi orang sukses sisanya jadi DJ keliling.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Flag Of Hate Hadirkan Lagu Romantis Bernuansa Gothic Metal

Unit gothic metal asal Tangerang Selatan, Flag Of Hate resmi merilis single terbaru bertajuk “Secret of the Ancient” hari Senin (30/07). Ini merupakan single bertema romantis, yang tetap mempertahankan atmosfer gelap ala musik gothic …

Hevay Perkenalkan Cumbia Instrumental Penuh Ritme Lewat Sorepaso

Band asal Bandung, Hevay resmi merilis album debut bertajuk Sorepaso (10/06), sebuah karya instrumental yang terdiri dari sembilan trek tanpa vokal. Album ini hadir sebagai eksplorasi genre cumbia dengan pendekatan yang ritmis, sederhana, namun …