Perjalanan Yacko, Tuan Tigabelas, dan DJ Domdom di 3 Negara
Kurang lebih dua minggu lamanya Yacko, Tuan Tigabelas, serta DJ Domdom menjajal panggung internasional. Mereka tampil di beberapa panggung, yaitu SXSW yang dihelat di Austin, Texas, hingga Babel Music XP yang mengambil tempat di Marseille, Perancis.
Keberangkatan ketiga musisi memiliki landasan kolaborasi dan semangat yang mengiringi setiap langkah mereka. Sejalan dengan apa yang dicanangkan oleh IM3 Collabonation To The World dan FLAVS dalam mendukung perjalanan ini.
Yacko, Tuan Tigabelas, dan DJ Domdom memulai perjalanan dengan tampil di acara Tiger Den yang diadakan di sebuah bar bernama Cheer Up Charlie’s. Mereka melakukan promosi dengan membagi-bagikan pamflet kepada para pengunjung dalam pertunjukan yang memang banyak menampilkan musisi Asia tersebut.
Promosi konservatif yang sudah jarang dilakukan dewasa ini ternyata berbuah manis. Dengan menyebarkan pamflet, mereka akhirnya bisa berkenalan dengan beberapa pelaku industri kreatif lintas negara, mulai dari sesama rapper, booking agent, hingga media.
“Kita ngundang musisi yang kita kenalan, ketemu beberapa profesional di music industry, sehingga pada saat pertama kali show di Tiger Den, walau kita manggung di jam yang cukup awal, itu yang kita undang, yang kita berikan flyer, ada tuh muncul. Dan they really appreciated musik kita, despite of the language diversity,” kata Yacko dalam siaran pers.
Ketika tampil di acara yang kedua Higher Ground, mereka mendapatkan pengalaman yang berbeda. Kali ini dukungan datang dari ibu-ibu anggota komunitas Indonesia bernama Rumah Budaya Indonesia di Austin, yang memenuhi barisan depan panggung sebagai bentuk nyata dukungan terhadap ketiga musisi.
Tuan Tigabelas mengaku mendapatkan pelajaran penting selama ada di SXSW, dari mulai urusan teknis hingga pembawaan diri. Ia sempat merasa grogi berada di tempat kelahiran musik hip-hop ini. Namun, ternyata penampilan mereka direspons positif oleh penonton di sana.
Beranjak ke benua Eropa, Yacko, Tuan Tigabelas, dan DJ Domdom mengawali perjalanan dengan tampil intim di Platypus Record Shop, Amsterdam, Belanda. Menurut Yacko, beberapa produser musik lokal yang hadir tampak menikmati penampilan mereka dengan mengangguk-angguk kepala.
Dalam perjalanan dari Amsterdam ke Marseille, ketiga musisi juga sempat mengambil footage untuk videoklip single kolaborasi mereka berjudul “High” yang rilis 2021 lalu. Saat proses syuting berjalan, mereka mendapat pengalaman terjebak suasana demonstrasi di Prancis.
Babel Music XP menjadi tempat terakhir perjalanan Yacko, Tuan Tigabelas, dan DJ Domdom. Mereka didaulat untuk menjadi penampil terakhir yang menutup festival tersebut. Terhitung sekitar lebih dari 400 orang yang memadati area panggung untuk menonton aksi ketiganya di sana.
Tidak hanya tampil di Babel Music XP, Yacko turut mengisi seminar berjudul Different Viewpoints: Equal Access for All Genres in the Music Industry bersama perempuan-perempuan pelaku industri lainnya.
Dari perjalanan ini Yacko, Tuan Tigabelas, dan DJ Domdom berharap bisa membuka peluang bagi para musisi Indonesia terutama musisi hip-hop yang lain agar mendapatkan kesempatan yang sama dan mengikuti jejak yang dilakukan oleh mereka.
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
5 Band Punk Indonesia Favorit MCPR
Dalam perhelatan Festival 76 Indonesia Adalah Kita di Solo, kami menemui band punk-rock asal tuan rumah, MCPR sebagai salah satu penampil untuk mengajukan pertanyaan soal pilihan 5 band punk Indonesia favorit mereka. Sebelum membahas …
Fraksi Penemu Sepeda Bercerita tentang Hobi di Single Gocapan
Setelah merilis single “Olahgaya” 2023 lalu, Fraksi Penemu Sepeda asal Bogor resmi meluncurkan karya terbaru berupa single dalam tajuk “Gocapan” hari Rabu (23/10). Lagu ini menceritakan serunya pengalaman bersepeda sambil mencari sarapan pagi. …