RAN merilis CD Album Self-titled dan Single “Mager”

Jun 28, 2017

Album self-titled (2016) milik RAN kini dirilis dalam bentuk CD. RAN juga sekaligus merilis single ketiga dari album ini yang berjudul “Mager”. Sebelumnya tahun lalu, sebagai perayaan atas 10 tahun berkarir RAN merilis album yang berjudul sama dengan nama mereka: RAN dalam bentuk digital dan tersedia dalam berbagai layanan musik digital seperti Spotify, iTunes/Apple Music, Joox dll.

Seiring dengan perilisan album fisik RAN dalam bentuk CD, trio ini juga merilis single terbaru berjudul “Mager” yang merupakan single ketiga dari setelah “Ombak Asmara” dan “Salamku Untuk Kekasihmu Yang Baru” (feat. Kahitna). Keduanya diambil dari album RAN yang dirilis tahun lalu. Dalam rilis persnya Nino menjelaskan “Sudah lama kita tidak mendengar lagu yang temanya sedikit nyeleneh, tetapi pada kenyataannya memang terjadi dalam kehidupan kita. Dengan dirilisnya single ini, bukan hanya jatuh cinta yang punya anthem. Bermalas-malasan pun jadi bisa disenandungkan.”

Album RAN ini merupakan album ke 5 dan menurut Rayi, merupakan usaha untuk kembali ke formula yang diterapkan pada album-album awal mereka. Album ini pun mendapatkan nominasi Album of the Year dalam ajang Indonesian Choice Awards 2017 beberapa waktu yang lalu. Di album terbaru ini Asta menambahkan, “saya bangga dengan sinergi dan kekeluargaan yang terjalin setelah 10 tahun. Dan juga kehausan untuk tetap berkarya selama kami masih ada. Pada intinya, kami sangat mencintai apa yang kami lakukan sekarang. Semoga kami bisa konsisten berkarya bahkan hingga tua renta.”

Album kelima milk RAN yang berjudul RAN yang sebelumnya sudah tersedia di layanan musik digital, kini sudah tersedia dalam bentuk CD. Dan video lirik untuk single ke 3 “Mager” sudah dapat dinikmati di kanal Youtube.

 

 

Penulis
Pop Hari Ini

Eksplor konten lain Pophariini

Wawancara Eksklusif Ecang Live Production Indonesia: Panggung Musik Indonesia Harus Mulai Mengedepankan Safety

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Pophariini masih banyak menghadiri dan meliput berbagai festival musik di sepanjang tahun ini. Dari sekian banyak pergelaran yang kami datangi, ada satu kesamaan yang disadari yaitu kehadiran Live Production Indonesia. Live …

Daftar Label Musik Independen dari Berbagai Kota di Indonesia 2024

Berbicara tentang label musik tentu bukan hal yang asing lagi bagi siapa pun yang berkecimpung di industri ini. Mengingat kembali band-band yang lekat dengan label raksasa sebagai naungan, sebut saja Dewa 19 saat awal …