Rekomendasi PHI – Orkes Gumarang: Gumarang ’71

May 28, 2018

Awal saya mendengar album ini seperti belum mendapatkan suatu hal yang menarik (menurut saya). Lagu-lagu album ini tidak jelek hanya saja belum ada yang membuat merasa spesial sampai akhirnya masuk ke lagu “Gasiang Tangkurak”. Dengan bass line yang membunuh dan harmonisasi suara vokal latar yang tersusun indah. Ditambah beberapa teriakan seperti suara setan dengan efek reverb. Dan dilengkapi dengan kepiawaian sang biduanita Elly Kasim yang bernyayi sempurna dengan dialek Minangnya. Perasaan saya seperti kembali ke Melbourne ketika sedang berdansa mendengarkan lagu “Talang Denti” yang diputar oleh DJ malam itu.

Lagu berikutnya yang di atas rata-rata aransemennya adalah “Tarak Tatjin”. Dengan irama cha cha hustle yang mengingatkan saya akan karya Nuskan Sjarif bersama Orkes Kumbang Tjari. Namun ternyata setelah saya membaca di keterangan lagu, ternyata memang Nuskan Sjarif lah sang pencipta lagu ini. Beberapa lagu bagus lainnya adalah “Kodok – Kodok” yang dimainkan oleh Koor Gumarang dengan irama disko yang dibanjiri dengan suara hammond. Sangat cocok untuk dimainkan di lantai dansa!

Album Gumarang 71 – Bapisah Bukannjo Batjarai ini adalah bentuk dan bukti bahwa musisi Indonesia era itu sudah sangat piawai membuat dan menciptakan sebuah karya bagus, sebuah warisan budaya pop yang bagus untuk generasi berikutnya.

 

____

1
2
Penulis
Ricky Virgana
Ricky Virgana selain bermain bass untuk Whiteshoes and the Couples Company juga bermain cello musik klasik di Weltevreden trio dan mengajar musik privat serta kolektor piringan hitam . Selain punya hobi travelling dan sering dituangkan di blognya, ia juga hobi diving. Saat ini ia sedang menyelesaikan buku pertamanya.

Eksplor konten lain Pophariini

Marsahala Asal Denpasar Rilis Single Kedua Bertajuk Love Yourself

Solois yang mengusung gaya musik soul alternatif asal Denpasar bernama Marsahala resmi meluncurkan single anyar bertajuk “Love Yourself” hari Jumat (26/04). Sebelumnya sang musisi sudah menandai kemunculannya lewat single “Still Spinning” bulan Februari lalu. …

Setelah 7 Tahun, Risky Summerbee & The Honeythief Kembali Rilis Karya Anyar

Setelah beristirahat 7 tahun, Risky Summerbee & The Honeythief asal Jogja akhirnya resmi kembali lewat single anyar bertajuk “Perennial” hari Minggu (21/04). Lagu ini merupakan karya pembuka untuk album mini terbaru yang mereka jadwalkan …