Rekomendasi (Single): Danilla – MPV

Jan 14, 2022
Danilla MPV

Danilla menyambut awalan 2022 dengan merilis lagu baru “MPV”. Diambil dari album ketiganya yang akan datang, Pop Seblay. Yang dalam konfrensi pers virtual singel “MPV” kemarin dikatakan olehnya akan jadi album yang paling ceria.

Dibuka dengan salam dan sapaan hangat untuk pendengar, vokal tebal dan hangatnya yang masih menyrempet nuansa jazz, langsung hadir menyapa dengan lirik Indonesia yang mudah. Dengan kord sederhana, aransemen ringan cenderung menenangkan lagu ini terbilang mudah lekat dalam dua-tiga kali dengar. Walau masih bertempo pelan, tapi tak terlalu muram seperti di Lintasan Waktu (2017) dan Fingers (2019). 

Lagu “MPV” ini hanya dirilis via akun Youtube resmi Danilla, lengkap dengan video musik yang seperti digarap sekenanya, apa adanya. Ditemani teman-teman yang berkostum konyol dan Danilla yang sengaja tampil tidak cantik. Dengan lipstik belepotan, adegan di kamar mandi, goler-goler dan menyiram tanaman, hingga membuka lagu dengan salam, dan menutup dengan umpatan kata t*i. 

Kekesalan ini bukannya tidak berasalan, karena lagu ini lahir dari keresahannya akan pendengarnya yang ‘ogah move on’ dari album pertama, Telisik (2004) yang manis itu, sehingga keresahan itu terasa lebih pas dalam bahasa kita. Saya pribadi lebih suka Danilla berdendang dengan bahasa Indonesia seperti pada, Telisik dan Lintasan Waktu. Karena dengan vokalnya yang hangat itu jadi terasa lebih dekat, dan intim. Simak saja lirik “MPV” ini,

Bilang saja suka / yang mudah dicerna / Bilang saja enggan untuk terbang // Bilang saja sukar, tinggalkan yang lama / Bilang saja enggan untuk kembang

Terlepas dari upaya menumpahkan keresahannya melalui video “MPV”, Danilla berhasil tampil cuek dan masa bodo. Membuat penasaran akan sepeti apa album ketiganya nanti.


 

Penulis
Anto Arief
Suka membaca tentang musik dan subkultur anak muda. Pernah bermain gitar untuk Tulus nyaris sewindu, pernah juga bernyanyi/bermain gitar untuk 70sOC.

Eksplor konten lain Pophariini

Maxi Single Mekar Seribu Runtun Jadi Momen Kembali CJ1000

Band yang menamakan genre musik mereka heavy rock ugal, CJ1000 akhirnya kembali berkarya lewat perilisan maxi single Mekar Seribu Runtun berisi dua lagu “Mekar Seribu Runtun” dan “Tangga Semesta II” (15/01).      CJ1000 …

Lalahuta Ungkap Cinta yang Terpendam Lewat Single Pintu Rahasia

Lalahuta membuka tahun yang baru lewat perilisan single “Pintu Rahasia” (15/01). Single ini mengangkat sisi kerahasiaan dari kisah cinta dengan menyentuh tema kejujuran dan perasaan mendalam yang sulit untuk diungkapkan.     Berdurasi sekitar …