Seringai dan Burgerkill Gelar Tur Perdana Keliling Jawa Barat

Jul 6, 2023

Berita menggembirakan datang untuk Serigala Militia dan Begundal di mana pun mereka berada. Dua band idola mereka akan melaksanakan tur bersama bulan Juli hingga Agustus 2023 mendatang yang diumumkan pertama kali via Instagram Rich Music dan Distorsi Keras hari Minggu (02/06).

 

View this post on Instagram

 

A post shared by SERINGAI (@seringai_official)

Tur Seringai dan Burgerkill ini diberi tajuk High Octane Metal Engine (H.O.M.E). Mereka dijadwalkan siap tampil di Jawa Barat. Saat ini kota-kota yang sudah bisa dipastikan antara lain Bandung (15 Juli), Cirebon (23 Juli), Subang (29 Juli), Garut (13 Agustus), dan Cianjur (27 Agustus).

Menurut kicauan Arian di Twitter, tur bareng Burgerkill sudah direncanakan sejak lama yang baru akan terwujud di tahun ini. Ia mempersembahkan tur H.O.M.E kepada mendiang Eben, sang gitaris sekaligus pendiri Burgerkill.

 

“Dari dulu kami memang ingin tur bareng, sayang pas bisa Eben sudah tidak bersama kita semua. This one’s for you Ben!,” tulis Arian.

Arian juga memberi bocoran mengenai wacana penambahan kota dalam turnya nanti. Meski masih menjadi sebuah harapan, namun ia berharap bisa mendapatkan promotor dan sponsor yang mumpuni untuk bisa mewujudkannya.

Terdapat 4 kategori tiket di tur H.O.M.E yang dijual mulai dari harga Rp 50 ribu sampai Rp 275 ribu. Tak sampai 24 jam tur diumumkan, tiket kategori Early The Strong pun sudah habis terjual. 

Selain menyaksikan Seringai dan Burgerkill, calon penonton punya kesempatan untuk mengikuti intimate lunch dan sharing session bareng kedua band. Mengenai tempat dan cara mengikuti sesi ini akan disampaikan di pengumuman yang berikutnya.

Di setiap kunjungan tur H.O.M.E nanti, menurut Wendi Putranto selaku manajer Seringai, mereka bakal melibatkan band-band asal kota setempat untuk berbagi panggung.

“Rencananya bakal ada dua band pembuka nanti yang merupakan local heroes skena metal setempat dan satu band lagi yang mendaftar dan lolos kurasi,” ungkap Wendi melalui WhatsApp (07/07).

Kabar baik lainnya, Wendi membocorkan, bahwa Seringai baru saja menyelesaikan proses rekaman dan mixing single terbaru yang masih belum bisa dipastikan kapan beredar. Jadi, sudah siap menyaksikan penampilan Seringai dan Burgerkill dalam tur High Octane Metal Engine? Amankan tiket kalian!


 

Penulis
Gerald Manuel
Hobi musik, hobi nulis, tapi tetap melankolis.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Wawancara Eksklusif: Dongker Lakukan Eksplorasi Necis di Album Perdana

Terbentuk tahun 2019, Dongker akhirnya mantap untuk segera merilis album penuh bertajuk Ceriwis Necis tanggal 24 Mei 2024. Album tersebut bakal berisi total 17 lagu termasuk 5 materi yang sudah rilis sebelumnya seperti “Bertaruh …

Farrel Hilal Gabung Sony Music Entertainment Indonesia

Menambah katalog perjalanan musiknya, Farrel Hilal kembali dengan single baru berjudul “Di Selatan Jakarta“. Perilisan ini menandai kerja samanya dengan label musik Sony Music Entertainment Indonesia.   Dalam meramu aransemen musik “Di Selatan Jakarta”, …