Setrum Musik Elektronik Di Single Baru Gloria Jessica
Setelah sebelumnya merilis dua single secara bersamaan “Setia” (milik Pongki Barata), dan “Luka yang Kecil” pada Mei 2018, Jessica kembail merilis single terbarunya yang berjudul “Hold On”. Masih bertempo lambat seperti dua single sebelumnya, namun kali ini Jessica hadir berbeda melalui nuansa elektronik dalam single terbarunya. Selain itu juga kali ini ia menulis sendiri lagu perdananya ini yang berbahasa Indonesia.
Single yang dirilis oleh label besar Universal Music Indonesia ini aransemennya dibantu oleh Joseph Saryuf, salah satu produser musik muda paling berpengalaman yang pernah menangani The BRNDLS, Lala Karmela dan Bayu Risa. Liriknya sendiri menceritakan tentang bagaimana pasangan saling memberikan dukungan. Baik itu dalam pekerjaan, kehidupan, dan keluarga.
Gloria sendiri adalah salah satu kontestan The Voice Indonesia 2016 yang berhasil menembus hingga semi-final. Selain bernyanyi, Gloria juga memiliki bakat akting. Dia pernah berperan dalam kisah pendek di Youtube “Arah Kisah Kita” oleh Juna sebagai karakter Olivia
____
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
Jordy Waelauruw Kolaborasi bareng K3BI di Single NONA (Wanna get to know you)
Setelah mengeluarkan single kolaborasi “Gotchu” bersama Matthew Sayersz Juli lalu, Jordy Waelauruw kini menggandeng musisi hip-hop asal Maluku, K3BI untuk perilisan materi yang baru dalam judul “NONA (Wanna Get To Know You)” (31/10). …
Bising Kota Kuliner Jogja: Petualangan Selera, Lanjut Gosipin Skena Bersama Indra Menus
Rekomendasi kuliner di Jogja ditemani penjelajah kuliner yakni Martinus Indra Hermawan atau yang sering dikenal dengan nama panggilan Indra Menus