Solois Bernama Penjuru Gambarkan Cinta dalam Mimpi di Single Semalam

Apr 2, 2025

Hampir setahun setelah peluncuran single “Hantu”, solois asal Jakarta Timur, Penjuru kembali merilis karya teranyar dalam format single bertajuk “Semalam” hari Jumat (21/03). Dalam lagu ini Penjuru menggambarkan kisah cinta yang hanya bisa terwujud dalam dunia mimpi.

 

 

Mengusung lirik dan nada yang melankolis untuk jadi pengantar pendengar yang merasa relate dengan kisah dalam lagu, Penjuru yang memiliki nama asli Caesario Prima mengambil inspirasi lagu “Semalam” dari kisah pribadinya.

Caesario yang juga akrab disapa Rio mengatakan dalam siaran pers bahwa lagu “Semalam” merupakan refleksi dari perasaan yang sulit diungkapkan. Ia melanjutkan kalau terkadang seseorang bisa menemukan sosok yang begitu indah, namun realita tidak selalu berpihak kepadanya.

“Lewat ‘Semalam’, aku ingin mengajak pendengar untuk menikmati keindahan cinta, meski hanya dalam mimpi,” kata Rio.

Ia juga berharap lewat aransemen musik yang menghanyutkan dan vokal yang penuh emosi. “Semalam” dapat menyentuh hati banyak pendengar yang punya kisah serupa.

Selain “Semalam”, proyek musik Penjuru juga sudah mengantongi beberapa single seperti “Hantu”, “Rasa”, dan “Jeda” yang tersedia di berbagai layanan streaming musik.

 

Penulis
Gerald Manuel
Hobi musik, hobi nulis, tapi tetap melankolis.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Pecel Lele Records, Sentra Rekaman Independen dari Lamongan

Sebuah rumah sederhana di Jl. Made Rejo No. 42 terlihat seperti rumah biasa pada umumnya. Bangunan tersebut, kadang jika ada orderan memiliki usaha mie ayam pedas seperti mie yang cabangnya di mana-mana berinisial G. …

Tips Memilih Desainer untuk Sampul Karya Musik Band Lo

Kami menganggap sampul karya musik adalah garda terdepan untuk bisa menarik perhatian pendengar. Gimana gak, banyak band-band lokal maupun internasional yang rela memakai jasa seniman ternama – yang tentunya gak murah – untuk membuat …