The Sounds Project Volume Keempat Digelar Dua Hari

The Sounds Project Vol. 4 akan digelar pada tanggal 22 dan 23 Maret 2019 di Kuningan City, Jakarta dengan mengusung tagline Music Over Matter. Selama dua hari artis-artis yang bakal tampil memiliki penggemar militan alias acara ini sudah pasti ramai.
Hari pertama artis lokal maupun internasional yang mengisi panggung seperti Adhitia Sofyan, Bam Mastro, Diskoria, Fourtwnty, HiVi!, Kunto Aji, Kurosuke, MALIQ & D’Essentials, Mocca, Pamungkas, Project Pop, Reality Club, Sunset, Rollercoaster, White Shoes & The Couples Company.
Hari keduanya tak kalah menarik antara lain penampilan Barasuara yang dilengkapi visual Isha Hening, Danilla, .Feast, Grrrl Gang, Jamrud, Jason Ranti, Naif, NDX AKA, Sisitipsi, Stars and Rabbit, Summer Salt, The Cat Police, The Adams, The Sigit, dan The Upstairs.
https://www.instagram.com/p/BuoZ1eFh2ja/
Selain panggung musik, The Sounds Project Vol. 4 juga menyuguhkan Music Talks berbagai tema seperti “Muda Mudi Pemburu Momen” dan “Akal-Akalan Promotor Muda” di hari pertama serta “Membanggakan Scene Musik Lokal Sejak Dini” di hari kedua.
Nantinya, pengunjung yang hadir pun bisa melihat instalasi seni dari mulai mural sampai visual mapping. Bagian ini paling asyik untuk swafoto. Jika bosan bisa singgah ke karaoke box, music market, dan movie area. Wah, udah nggak sabar deh pengin datang!
Memasuki tahun keempat ini tiket yang masih tersedia seharga Rp 230 ribu. Informasi lengkap tentang The Sounds Project Vol. 4 ini, silakan pantau akun Instagram @thesoundsproject

Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- KALEIDOSPOP 2024
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
Venue-venue Musik di Tengah Sengkarut Ruang Ekspresi Semarang
Terbit-tenggelam. Kira-kira itu frasa yang bisa digunakan untuk menggambarkan kondisi venue musik di Semarang, terkhusus yang berskala mikro-menengah. Sepanjang 2022-2024, banyak ruang yang sering dijadikan venue bertumbangan di Semarang. Seven Bar & Lounge, Madaz …
Mengenang Album Kompilasi Pop Hari Ini di Usia Sewindu Pophariini
Tepat sebulan yang lalu, Pophariini genap berusia satu windu sejak lahir 17 Januari 2017 sebagai media musik online. Mungkin banyak yang belum mengetahui, Pophariini sebelumnya merupakan album kompilasi yang dirilis oleh Organic Records, label …