Utopia Bawa Pendekatan Digital Rock Ambience untuk Single Terbaru

Jun 14, 2023

Setelah muncul kembali dengan single “Kau Ulangi Lagi Menyakiti Aku” tahun 2022 lalu, Utopia melanjutkan karier mereka dengan yang terbaru dalam judul “Mencintaimu Seperti Anugerah” (31/05).

Band pop rock asal Bandung ini juga mengalami pergantian vokalis dan gitaris yang sekarang diisi oleh Anna dan Mplay. Bersama Tommy pada drum, Utopia memiliki warna musik yang berbeda dengan materi-materi sebelumnya. 

Utopia mengedepankan ketukan drum yang danceable, sound gitar modern, dengan aransemen musik elektronik yang mereka sebut sebagai digital rock ambience. Di mana pembuatan lagu masih berlangsung di Bandung, kota asal band.

Energi yang coba disampaikan lewat “Mencintaimu Seperti Anugerah” dirasa lebih menyenangkan dan bikin semangat. Namun, mereka tetap menghadirkan gaya vokal khas band dan bunyi dentingan piano bernuansa sweet dark.

Lagu “Mencintaimu Seperti Anugerah” secara lirik bercerita tentang rasa syukur seseorang yang akhirnya bisa mendapatkan pasangan yang dinantikan. Lagu ini turut menceritakan bagaimana kedua sosok saling memberikan atmosfer positif, sehingga mereka ingin saling memiliki selamanya.

Single “Mencintaimu Seperti Anugerah” bisa didengarkan dalam format videoklip yang tayang melalui kanal YouTube UTOPIA Band Official. Untuk pengerjaan videoklip, Utopia dibantu oleh Faim Achmad yang berperan sebagai sutradara.


 

Penulis
Gerald Manuel
Hobi musik, hobi nulis, tapi tetap melankolis.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Bagasi Travel Bugs Experience Berlangsung Sebulan di Bandung

Merek koper Bagasi bekerja sama dengan art space asal Bandung, Grammars untuk menghadirkan pengalaman multi indera di Bandung selama sebulan dimulai tanggal 2 Mei hingga 2 Juni 2024 dalam tajuk Bagasi Travel Bugs Experience. …

Lirik Lagu Badut Pangalo! untuk Merayakan Hari Buruh

Dalam rangka Hari Buruh 1 Mei 2024, Pophariini memilih lagu Pangalo bertajuk “Badut”. Kami merasa lirik lagu yang rilis tahun 2018 di album Hurje! ini cocok untuk didengarkan sembari memikirkan masa depan kehidupan. Mengutip …