Vakum 5 Tahun, Bless the Knights Balik Lagi dengan Single Metamorphosis

May 26, 2023

Tertidur selama 5 tahun, proyek musik yang dibentuk Fritz Faraday, Bless the Knights akhirnya kembali menunjukkan eksistensi lewat perilisan single “Metamorphosis” hari Jumat (26/05).

Meskipun Bless the Knights mengalami perubahan konsep musik, namun proyek ini tetap menghadirkan solo gitar sebagai hook yang sudah menjadi ciri khas mereka.

Pemilihan judul “Metamorphosis” untuk memastikan ketahanan band dalam menjangkau pendengar yang lebih banyak lewat balutan musik mereka. Fritz mengatakan, bahwa musik Bless the Knights kini lebih sederhana dan mudah diterima telinga pendengarnya.

“Dulu, dengan part yang kompleksitasnya tinggi, sulit buat cari replacement-nya personel yang berhalangan hadir atau udah gak komit di band lagi. Semoga strategi terbaru gue berjalan sesuai rencana,” kata Fritz dalam siaran pers.

Bless the Knights melakukan rebranding sejak tahun 2022 lalu. Fritz kini ditemani 2 vokalis sekaligus, Cas Coldfire (vokal clean) dan Gilang Rammadhan (vokal scream) demi menciptakan keharmonisan untuk lagu-lagunya. 

Single “Metamorphosis” sudah bisa didengarkan via seluruh platform streaming. Fritz juga berharap, band dapat kembali aktif seperti tahun 2018 lewat perilisan ini.


 

Penulis
Gerald Manuel
Hobi musik, hobi nulis, tapi tetap melankolis.
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Eksplor konten lain Pophariini

Farrel Hilal Gabung Sony Music Entertainment Indonesia

Menambah katalog perjalanan musiknya, Farrel Hilal kembali dengan single baru berjudul “Di Selatan Jakarta”. Perilisan ini menandai kerja samanya dengan label musik Sony Music Entertainment Indonesia.   Dalam meramu aransemen musik “Di Selatan Jakarta”, …

Lirik Lagu Rayakan Pemenang Morfem untuk Kemenangan Timnas

Teringat single Morfem “Rayakan Pemenang” dalam album mini SneakerFuzz yang rilis 10 tahun lalu. Kami memutuskan untuk membuat artikel lirik lagu ini bertepatan dengan momen kemenangan Tim Nasional (Timnas) Indonesia atas Korea Selatan di …