Resensi: Vira Talisa – Primavera

Mar 4, 2019

Artist: Vira Talisa
Album: Primavera
Label: self released
Peringkat Indonesia: 7/10

Debut album dengan eksplorasi yang menyegarkan

Sejak merilis mini album s/t beberapa tahun silam, Vira Talisa berhasil membawa musiknya ke khalayak ramai dan mendapat perhatian positif. Mini albumnya yang dulu digarapnya bersama rekan-rekan musisi di Prancis menghasilkan sound enampuluhan yang sangat menarik perhatian dari seorang penyanyi baru.

Empat tahun berlalu, Vira Talisa kini berkarier di tanah air bersama teman-reman musisi di tanah air. Ia membawa musiknya kepada sebuah eksplorasi yang menarik. Segenap aransemen musik pop dan jazz digarap dengan baik dalam delapan lagu yang ada dari sejak track pembuka “Primavera” sampai penutup “Matahari”. Ada lagu-lagu upbeat sebagai pengiring dansa di panggung besar ada juga lagu yang sangat intim yang butuh disimak dalam suasana tertentu.

Yang menarik departemen lirik, di Primavera ini pula kita bisa melihat bahwa Vira Talisa mencoba menjadi penulis lirik yang bisa diperhitungkan. Bagaimana ia dengan indah menggambarkan sosok harapan di Primavera yang dihubungkan dengan musim semi adalah sebuah penulisan musik pop yang baik.

Meski demikian, dengan segenap eksplorasi yang disajikan oleh Vira Talisa di album ini, bukan berarti album ini bebas dari kekurangannya. Mungkin satu-satunya kekurangan adalah produksi yang masih belum tergarap dengan baik. Ada frekuensi yang saling tumpang tindih yang justru mengakibatkan sejumlah lirik yang dihasilkan dari suara tipis Vira jadi tak terdengar dengan baik. Ini akan jadi bumerang ketika ia tak bisa mempresentasikan dengan baik di atas panggung.

Mungkin Vira Talisa perlu belajar banyak di mini albumnya. Bagaimana tata suara yang dihasilkan terdengar tebal, frekuensi instrumen yang diatur dengan baik sehingga rekaman bisa terdengar jernih. Selebihnya, saya acungkan jempol kepada eksplorasi Vira Talisa di debut album yang menyegarkan ini.

Penulis
Wahyu Acum Nugroho
Wahyu “Acum” Nugroho Musisi; redaktur pelaksana di Pophariini, penulis buku #Gilavinyl. Menempuh studi bidang Ornitologi di Universitas Atma Jaya Yogyakarta, menjadi kontributor beberapa media seperti Maximum RocknRoll, Matabaca, dan sempat menjabat redaktur pelaksana di Trax Magazine. Waktu luang dihabiskannya bersama bangkutaman, band yang 'mengutuknya' sampai membuat beberapa album.

Eksplor konten lain Pophariini

Bising Kota Kuliner Kulon Progo: Dari Angkringan, Bakmi, hingga Gigs Kecil-kecilan

Musik dan makanan adalah dua hal yang tak bisa dilepaskan dari selera. Setiap orang pasti mempunyai selera makanan dan musik yang berbeda serta beragam. Terbentuknya selera musik dan makanan dipengaruhi banyak hal dan cukup …

Solois Asal Surabaya, Pertunjukan Rilis Single Satu Sesi untuk Orang Spesial

Usai mengeluarkan single “Restoran” Mei 2024 lalu, solois asal Surabaya, Jawa Timur, Pertunjukan meluncurkan karya anyar bertajuk “Satu Sesi” (28/02).     Lagu “Satu Sesi” menceritakan tentang keinginan Pertunjukan atau akrab disapa Adib untuk …