WSATCC Rilis Lagu Baru “Hidup Hanya Sekali”

Nov 14, 2017

White Shoes And The Couples Company belum lama ini merilis lagu baru mereka berjudul “Hidup Hanya Sekali”. Lagu ini khusus dibuat untuk pementasan teater yang bertajuk Perempuan Perempuan Chairil yang telah digelar 11-12 November kemarin di Taman Ismail Marzuki.

Adapun judul lagu tersebut menurut gitaris Saleh Husein diambil dari salah satu ajak dari penyair Indonesia, Chairil Anwar. Semua lirik dan lagu tersebut menurutnya diadaptasi dari sajak karya mendiang penyair kenamaan Indonesia yang dibuat pementasan teaternya.

Adapun aransemen musik dan lirik ditulis oleh bassis Ricky Surya Virgana dengan dibantu oleh sutradara teater Agus Noor untuk pemilihan dari liriknya. Diambil dari buku Teater Perempuan-perempuan Chairil karya Hasan Aspahani, pertunjukan teaternya sendiri berlangsung dalam empat babak, masing-masing babak menceritakan kisah Chairil dengan empat perempuan yang berbeda.  

Aktor Reza Rahadian berperan sebagai Chairil Anwar. Ia beradu akting dengan Marsha Timothy sebagai Ida Nasution. Beberapa aktris lain yang juga bermain di pentas teater itu adalah Sita Nursanti, Chelsea Islan dan Tara Basro.

Berikut ini videoklip dari “Hidup Hanya Sekali” karya White Shoes and The Couples Company

____

Penulis
David Silvianus
Mahasiswa tehnik nuklir; fans berat Big Star, Sayur Oyong dan Liem Swie King. Bercita-cita menulis buku tentang budi daya suplir

Eksplor konten lain Pophariini

Juicy Luicy – Nonfiksi

Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …

Lirik Lagu Empati Tamako TTATW tentang Mencari Ketenangan dan Kedamaian

Penggemar The Trees and The Wild sempat dibuat deg-degan sama unggahan Remedy Waloni di Instagram Story awal November lalu. Unggahan tersebut berisi tanggapan Remedy untuk pengikut yang menanyakan tentang kemungkinan kembalinya TTATW.     …