16 Pertanyaan: Denisa Dhaniswara

Oct 10, 2020
Denisa

Pertama kali menonton penampilan seorang Bernadette Denisa Dhaniswara langsung, sebelum virus corona menakuti satu dunia. Saat ia tampil mengisi Panggung Gembira awal tahun 2020. Sosoknya juga pernah melengkapi panggung suka cita Hindia akhir 2019, namun yang muncul hanya suaranya untuk menjadi pemeran atas pengalaman hidup dalam babak.

Denisa sendiri memulai karier bermusik pada 2018 karena secara tiba-tiba ia merasa tertarik untuk menulis lirik dan muncul ide untuk menjadikannya lagu. Setelah menghasilkan satu mini album berjudul Crowning (2019) dan single terakhir “Collide / Pergi” (2020), kini Denisa sedang menjalani proses rekaman album baru.

Sedikit bocoran, albumnya nanti ‘banting setir’. Dimaksud mungkin akan berbeda dari materi yang pernah digarap sebelumnya, atau mencoba formula yang baru. Denisa mengaku, ia lagi sering mendengarkan album Ideologi Sikap Otak milik Ahmad Band. “Gue lagi ngulik sound tahun 90-an, ngumpuli referensi,” katanya.

Baru-baru ini Denisa juga berbagi kebahagiaan via media sosial. Akhirnya, ia selesai dari perkuliahan di SAE Institute. “Wah, lega banget sih udah bisa istirahat dengerin suara sebentar haha. Tapi bersyukur sekali bisa belajar banyak di 4 tahun ini, banyak ilmu yang gue juga bisa pake di sisi musisi gue,” ungkapnya.

Denisa mengambil jurusan audio, belajar tentang teknik di balik musik dan balik layar tim musisi. Meskipun telah menjalani dua profesi. Ia belum merasa waktunya untuk memilih arah yang mana. “Soalnya masih bisa lakukan dua-duanya. Se fokus-fokusnya gue mau beraktivitas sebagai musisi, pasti masih mau terjun di dunia per-engineer-an,” ungkap Denisa.

Berikut 16 pertanyaan dalam fitur Pop Life yang dijawab oleh Denisa. Simak baik-baik pakai perasaan ya.

1. Kehidupan ini nggak ada artinya tanpa…

Duh gak mau cliche tapi ya, musik. Hahahah dari hobi jadi kerjaan, semoga bisa jadi source of my living amin!

 

2. Cara loe berterima kasih terhadap diri sendiri

Makannnn enakkk! Online shopping! Treat yourself.

 

3. Loe milih tidur nggak pake bantal atau nggak pake selimut?

Udah dari kecil jarang tidur pake bantal. Aneh ya? Gue juga bingung.

 

4. roadtrip terjauh yang pernah ditempuh?

Tiap tahun biasanya roadtrip sama keluarga ke Bali. 24 jam capek-capekan tapi percaya sama gue, worth it.

 

5. Kapan pertama kali nonton konser musik?

Tahun 2010, nonton Justin Bieber My World Tour. Bieliber sampe sekarang ahahah.

 

6. Suatu hal yang loe sangat takutkan namun tetap kejadian?

Ditinggalin orang jiaaakhhhh.

 

7. Film yang mengubah pandangan loe tentang hidup?

Perks of Being a Wallflower. Film yang lumayan ngajarin gue, jadi outsider tuh ngga papa.

 

8. Suasana yang loe suka: memulai hari dengan sunrise atau mengakhiri hari dengan sunset?

Sunrise, gue morning person.

9. Living together atau Marriage?

Living together dulu sebelum marriage, biar belajar dulu tinggal bareng tuh gimana haha.

 

10. Piringan hitam yang pertama kali loe beli?

Melody’s Echo Chamber self titled album.

 

11. Tiga kebiasaan buruk yang pasti loe tinggalkan di usia 40 tahun?

Telat makan, keseringan bengong, sama kebiasaan tiba-tiba belanja.

 

12. Band lokal yang sound- nya keren di atas pangung?

Trees and the Wild pastinyaaa.

 

13. Apa yang pertama loe beli kalo dapet duit 100 juta?

Ditabung, nyicil buat Jeep Wrangler.

 

14. Lagu yang membuat loe turun ke lantai dansa?

Casio – Jungle.

 

15. Barbeque sauce atau Mushroom sauce?

Gara-gara gue vegan, terpaksa BBQ sauce hehe.

 

16. Jika hanya bisa memilih satu, apa album band lokal terbaik sepanjang masa versi loe?

Bintang Lima – Dewa. No debat.

_____

Penulis
Pohan
Suka kamu, ngopi, motret, ngetik, dan hari semakin tua bagi jiwa yang sepi.

Eksplor konten lain Pophariini

Fraksi Penemu Sepeda Bercerita tentang Hobi di Single Gocapan

Setelah merilis single “Olahgaya” 2023 lalu, Fraksi Penemu Sepeda asal Bogor resmi meluncurkan karya terbaru berupa single dalam tajuk “Gocapan” hari Rabu (23/10). Lagu ini menceritakan serunya pengalaman bersepeda sambil mencari sarapan pagi.   …

Beltigs Asal Bandung Menandai Kemunculan Lewat Single Pelican Cove

Bandung kembali melahirkan band baru yang menamakan diri mereka Beltigs. Band ini menandai kemunculan mereka dengan menghadirkan single perdana “Pelican Cove” hari Kamis (07/11).     Beltigs beranggotakan Naufal ‘Domon’ Azhari (gitar), Ferdy Destrian …