20 Tahun Bersama, The Rain Rilis Album Baru!
Setelah kesuksesan album Jabat Erat di tahun 2016 lalu yang membawa beberapa nomor hit seperti “Terlatih Patah Hati” dan “Gagal Bersembunyi”, kini The Rain siap untuk melanjutkan perjalanan mereka dengan album studio terbaru, Mereka Bilang Kita Terjebak Bersama.
Berselang enam tahun, unit yang masih dihuni oleh Indra Prasta (vokal, gitar), Iwan Tanda (gitar, vokal), Ipul Bahri (bas, vokal) dan Aang Anggoro (drum, vokal) ini mengakui bahwa mereka tidak mau terburu-buru untuk mengerjakan album ini setelah Jabat Erat.
Butuh waktu dua tahun sejak rilisnya album tersebut bagi mereka untuk berkumpul kembali di dalam studio untuk menggarap materi terbaru, sebagaimana yang diceritakan oleh sang vokalis, Indra.
“Sepertinya ini album The Rain yang penggarapannya paling lama. Lagu-lagunya dikerjakan satu demi satu. Setelah sebuah lagu selesai, langsung dirilis sebagai single. Kami melakukan itu selama beberapa tahun. Sempat terkendala oleh pandemi, hingga akhirnya kami kembali lagi ke studio dan menggarap lima lagu baru sekaligus”, ujarnya.
Selain dengan dua belas materi baru di dalam album, ini juga menjadi sebuah penanda akan dua dekade perjalanan bermusik The Rain.
Dirilis melalui label bentukan mereka sendiri, Heavy Rain Records, album ini juga akan tersedia dalam format fisiknya yang diproduksi secara terbatas. Pre-order sudah dibuka sejak hari Selasa (19/04) lalu. Sementara untuk format digitalnya akan tersedia di hari Sabtu (23/04) mendatang.
Kunjungi laman Instagram dari The Rain untuk info seputar pre-order dari Mereka Bilang Kita Terjebak Bersama, album ketujuh mereka.
View this post on Instagram
Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- KALEIDOSPOP 2024
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
Rangkuman Tur MALIQ & D’Essentials Can Machines Fall In Love? di 5 Kota
Setelah menggelar Can Machines Fall in Love? Exhibition tanggal 7 Mei-9 Juni 2024 di Melting Pot, GF, ASHTA District 8, Jakarta Selatan, MALIQ & D’Essentials melanjutkan perjalanan dengan menggelar tur musik perdana dalam rangka …
5 Lagu Rock Indonesia Pilihan Coldiac
Coldiac menyelesaikan rangkaian tur The Garden Session hari Kamis, 12 Desember 2024 di Lucy in the Sky SCBD, Jakarta Selatan. Tur ini secara keseluruhan singgah di 7 kota termasuk Balikpapan, Samarinda, Medan, Solo, Bandung, …