5 Alasan Armada Enggak Bubar

Oct 13, 2023

Band pop era 2000-an, Armada masih menunjukkan eksistensi sampai hari ini. Berbagai nomor hit mereka seperti “Asal Kau Bahagia”, “Pergi Pagi Pulang Pagi”, dan “Apa Kabar Sayang” selalu sukses memantik penonton ikut bernyanyi di berbagai kesempatan.

Sejak terbentuk, kini band solid bertiga yang dihuni Rizal Adi Pradana (vokal), Andika Maihendra Yuda (gitar), dan Meri Yandi (drum). Mereka juga sempat mengeluarkan single baru “Memori” bulan Februari 2023 lalu.

Tahun ini Armada kembali memeriahkan Pestapora dengan set panggung yang berbeda. Rasa syukur diungkapkan sang vokalis, Rizal saat kami temui di backstage hari Jumat (22/09). 

Alhamdulillah tahun kedua ini kami mainnya di main stage, jadi secara panggung lebih besar, sound system lebih gede, massanya juga lebih banyak. Dan Alhamdulillah responsnya bagus, menyenangkan bisa nyanyi banyak lagu dan semuanya tau sama lagu-lagu kami,” ungkap Rizal.

Simak 5 alasan kenapa Armada enggak bubar, masih aktif bermusik, dan tetap kompak di tengah banyaknya pendatang baru berikut ini.

Sayang untuk memulai lagi

“Ya sayang lah. Kalau 16 tahun bubar, sayang mau mulai lagi.” – Mai

 

Bayarannya masih bagus

“Uangnya masih bagus. Jadi, sayang lah kalau dibubarin.” – Rizal

 

Faktor Usia

“Udah terlalu tua aja.” – Andit

 

Jadwal manggung masih banyak

“Alhamdulillah, jadwalnya masih banyak atas izin Allah.” – Rizal

 

Passion

“Ya, ini passion kami. Ini doa yang kami panjatkan dulu dan Alhamdulillah terkabul. Jadi, bisa sampai di posisi sekarang. Kami berpikir untuk tidak membubarkan diri.” – Rizal

Penulis
Gerald Manuel
Hobi musik, hobi nulis, tapi tetap melankolis.

Eksplor konten lain Pophariini

The Club’s Asal Jambi Memilih Kisah Cinta ala Gen Z sebagai Tema Single Perdana

Unit indie pop/alternatif asal Jambi, The Club’s memulai perjalanan dengan melepas single perdana “Someday” (11/01).      The Club’s adalah Himam (vokal, gitar), Doy (gitar), Jipel (bas), dan Agoy (drum). Pada 13 Januari, kami …

Svara Durbala Menandai Kemunculan Lewat Single Nyalakan Terang

Grup musik pop alternatif/indie asal Sukabumi, Svara Durbala merilis single perdana berjudul “Nyalakan Terang” hari Jumat (10/01).      Svara Durbala beranggotakan Raden (vokal, gitar), Fahsya (gitar), dan Alvin (bas). Kami pun mewawancarai Fahsya, Raden, …