Wajah Baru Oscar Lolang Dalam “Melodies”

Apr 29, 2020
Oscar Lolang

Akhirnya, kami bisa mendengar kabar terbaru dari Oscar Lolang. Setelah merilis album perdana, Drowning in a Shallow Water 2017 silam, musisi asal Bandung ini kembali dengan single “Melodies” yang baru saja dilepas 20 April lalu.

Kali ini, Oscar tampil lebih flamboyan dengan format full-band bersama teman-temannya, The High Temples. The High Temples sendiri bukanlah nama yang asing di Bandung.

Saat ini, formasi mereka diisi oleh nama-nama yang kerap menghiasi panggung-panggung disana, sebut saja Ananta Defta dari Mond, Pramaditya Azhar dari Lamebrain, Esa Prakasa dari Angsa & Serigala, hingga Ditra Prasita dan Estu Hening yang pada Synchronize 2019 lalu juga menemani Jason Ranti.

Kembali ke Oscar, secara terbuka ia bercerita tenang perjalanan hidupnya melalui “Melodies”. Jika beberapa nomor dalam album terakhirnya dibawakan dengan kegeraman, maka kali ini perjalanannya tidak lagi dibawakan dengan amarah atau kegelisahan, melainkan harapan dan kecukupan.

Oscar Lolang & The High Temples / foto: Raka

“Ini barangkali lagu yang paling personal dariku. Lagu ini dibuat bukan untuk menceramahi, melainkan benar-benar murni tentang sebuah penggalan hidup, sebuah nukilan, yang baru bisa menjadi utuh ketika aku sampai di titik ini”, ungkap Oscar dalam rilisan persnya.

Pada “Melodies” ini, Oscar bekerja sama dengan Microgram Entertainment dan Believe. Untuk Microgram sendiri juga dikenal dengan manajemen yang menaungi Heals, Fuzzy, I, Lizzie, dan beberapa nama lainnya. “Melodies” juga didukung oleh Adistia Pratayangsha dan Marcel James untuk hal mixing serta mastering.

“Pengerjaan lagu ini sebetulnya sudah tertunda cukup lama. Mudah-mudahan, di situasi kita harus diam di rumah seperti sekarang ini, lagu ini bisa menghibur sekaligus memberi semangat”, tutup Oscar.

“Melodies” dari Oscar Lolang sudah bisa didengarkan di berbagai layanan streamin musik yang tersedia.

_____

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Juicy Luicy – Nonfiksi

Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …

Lirik Lagu Empati Tamako TTATW tentang Mencari Ketenangan dan Kedamaian

Penggemar The Trees and The Wild sempat dibuat deg-degan sama unggahan Remedy Waloni di Instagram Story awal November lalu. Unggahan tersebut berisi tanggapan Remedy untuk pengikut yang menanyakan tentang kemungkinan kembalinya TTATW.     …