Kara Chenoa Rilis EP Perdananya, Sunkissed

Aug 4, 2021

Setelah beberapa kali terlibat dalam nomor-nomor kolaborasi seperti “Let’s Not Talk Too Much” bersama Teza Sumendra dan “Ex-Cuses” bersama Kenny Gabriel dan Rizkia Larasati, kali ini Kara Chenoa resmi menghadirkan sebuah EP perdananya, Sunkissed.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Karchen (@kara_chenoa)

Ada rentang waktu yang lumayan panjang dari single terakhirnya, “Undercover Lover” yang hadir di awal tahun 2019 lalu hingga akhirnya sampai ke Sunkissed ini. Rentang waktu tersebut sebenarnya juga tidak terlalu terasa, mengingat kembali kutipan paragraf pertama bahwa Kara memang rajin hadir dalam berbagai proyek kolaborasi bersama musisi lainnya dalam beberapa waktu ke belakang.

Dihadirkan di tanggal hari Jumat (30/07) lalu, Sunkissed menghadirkan 4 nomor yang semuanya membawa ceritanya masing-masing. Juga ada benang merah dari keempatnya, bagaimana Kara membawa simbolisasi matahari sebagai sumber kehangatan yang hadir dengan warnanya tersendiri. Keluh kesah Kara selama pandemi juga turut menyertai cerita awal dari hadirnya Sunkissed.

Mengintip dari balik layar Sunkissed, turut hadir nama Monty Hasan yang duduk di bangku produser eksekutif. Sementara untuk urusan rekaman dan mixing, Kara dibantu oleh Rizky Argadipraja (Greybox) dan Harsya Wahono. Dari mastering, digarap oleh nama terakhir yang disebut dan MSSVKNTRL.

Sunkissed, EP perdana dari Kara Chenoa sudah bisa didengarkan di berbagai platform.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Terima Kasih, Ricky (oleh: Yudhistira Agato)

Saya sebetulnya enggak pernah dekat-dekat amat dengan Ricky. Mungkin baru beberapa tahun terakhir, semenjak dia bekerja untuk media Whiteboard Journal—yang kebetulan juga tempat beberapa teman mencari nafkah—kami lebih sering berinteraksi, entah di kantor ketika …

5 Rilisan Fisik Pilihan Pophariini di Record Store Day Indonesia 2025

Setelah berbagai kota merayakannya, Record Store Day Indonesia (RSDI) baru mulai digelar hari Jumat, 25 April 2025 sampai Minggu, 27 April 2025 di Senayan Park, Jakarta Pusat. Tahun ini, Record Store Day Indonesia 2025 menghadirkan …