.Feast Lanjutkan Kisah Tentang Ali

Apr 8, 2022

Setelah memperkenalkan sosok bernama Ali dalam single berjudul sama yang hadir dalam album kompilasi Sounds Cute Might Delete Later garapan Sun Eater, kini kisah tentang Ali dilanjutkan kembali oleh .Feast melalui single terbarunya, “Gugatan Rakyat Semesta”.

Resmi rilis di hari Jumat (08/04) ini, nantinya Ali juga akan membawa ragam kisahnya yang segera diceritakan dalam mini album mendatang. Namun secara benang merah, cerita tentang perjuangan menggulingkan jajaran pemerintahan menjadi topik utamanya.

“Liriknya merupakan penggambaran adegan dari cerita dalam mini album yang akan datang, persisnya tentang usaha Ali (tokoh utama) dan kawan-kawan seperjuangannya menggulingkan jajaran pemerintah dengan dukungan (hampir) penuh dari rakyat”, tutur Baskara Putra, sang vokalis yang juga menulis liriknya.

 

Jika “Gugatan Rakyat Semesta” terdengar familiar di kuping kalian, maka kalian sama sekali tidak salah dengar karena sejatinya ini merupakan sebuah single lawas yang .Feast garap ulang hingga menjadi bentuk terbaiknya saat ini.

“Karena lagu sudah lama juga, sudah ada dasarnya, kami coba geser chordnya dan buat beberapa part baru”, lanjut Dicky Renanda.

Juga disampaikan oleh mereka, bahwa di mini album mendatang, seluruh materinya merupakan pembaruan dari materi-materi lawas .Feast di tahun 2015 silam.

“Sebenarnya beberapa lagu yang akan hadir di mini album nanti merupakan pemugaran dari lagu-lagu yang sudah pernah kita tulis 2015 silam, termasuk single ‘Gugatan Rakyat Semesta’”, tutup .Feast.

 

Di tahun 2021 lalu, selain merilis single “Ali”, .Feast juga turut menghadirkan single “Maju” di bulan November. Sementara di bulan Juni, sang kuintet memperkenalkan beberapa suasana serta narasi dari multisemesta yang mereka usung sejak awal perjalanan mereka.

Total, ada delapan narasi dari multisemesta yang .Feast hadirkan, mulai dari Earth-1 hingga Earth-8 yang semuanya bisa disimak di sini.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Inthesky Single Yang Maha Edan untuk Menggapai Pendengar yang Lebih Luas

Berjarak satu tahun dari perilisan single “Grateful”, Inthesky kembali dengan materi anyar “Yang Maha Edan”. Single yang rilis  Jumat (26/04) lalu ini menampilkan gitaris asal kota mereka Medan, Jordan Zagoto sebagai kolaborator.   Lagu …

Vinyl The Jansen Keluaran 4490 Records dan Demajors, Ini Dia Perbedaan Keduanya

The Jansen merilis album ketiga Banal Semakin Binal dalam format vinyl hari Jumat (26/04) via jalur distribusi demajors. Beberapa hari sebelumnya, band lebih dulu merilis dalam format yang sama melalui 4490 Records, sebuah label …