Kolaborasi bareng DC Shoes, Darbotz Usung ‘Keep em Dirty’

Jul 17, 2017

DC Shoes Indonesia menggaet street artist lokal, Darbotz untuk memperkenalkan produk terbarunya, mulai dari model klasik DC Heathrow dan DC Trase, pocket tees dan logo, boardshort, dan juga jaket.

Produk kolaborasi ini perdana diproduksi dan dijual bukan hanya di Indonesia saja tetapi juga seluruh dunia termasuk Brazil, Jepang, Korea, serta Filipina yang tidak sabar menunggu penjualan karena nama besar Darbotz.

Darbotz terlibat penuh dalam pemilihan material, print hingga model tali sepatu. Ia mengangkat konsep ‘keep em dirty’ yang menggambarkan suasana kota besar, sebersih apapun kala sepatu dipakai tetap ada sisi kotornya.

Setelah beredar di gerai street wear terkemuka di seluruh dunia, koleksi DC Shoes X Darbotz ini baru akan beredar di Indonesia akhir Juli mendatang dan akan dibandrol di kisaran Rp 299.000 hingga Rp 999.000 di toko-toko Quiksilver.

Penulis
Pop Hari Ini

Eksplor konten lain Pophariini

Inthesky Single Yang Maha Edan untuk Menggapai Pendengar yang Lebih Luas

Berjarak satu tahun dari perilisan single “Grateful”, Inthesky kembali dengan materi anyar “Yang Maha Edan”. Single yang rilis  Jumat (26/04) lalu ini menampilkan gitaris asal kota mereka Medan, Jordan Zagoto sebagai kolaborator.   Lagu …

Vinyl The Jansen Keluaran 4490 Records dan Demajors, Ini Dia Perbedaan Keduanya

The Jansen merilis album ketiga Banal Semakin Binal dalam format vinyl hari Jumat (26/04) via jalur distribusi demajors. Beberapa hari sebelumnya, band lebih dulu merilis dalam format yang sama melalui 4490 Records, sebuah label …