Album yang Mengubah Hidup: Ahmad Dhani

Aug 7, 2021

Dua bulan terakhir, Ahmad Dhani menggelar banyak pertunjukan Dewa 19 bervokaliskan Virzha. Ia juga berkolaborasi dengan penyanyi solo dan band dalam rangka Menyongsong Dirgahayu Dewa 19 ke 30.

Di antara momen kolaborasi tersebut, Ahmad Dhani sempat menghadirkan idolanya, yaitu Vina Panduwinata. Mereka membawakan nomor “Lagu Cinta” dan “Mistikus Cinta” yang sebelumnya memang pernah terjadi di beberapa acara.

Ahmad Dhani terbukti benar-benar mengagumi Vina Panduwinata. Saat kami menemuinya bulan Maret lalu. Ia mengutarakan tentang album yang mengubah hidupnya adalah album milik sang idola. Simak berikut ini:


Citra Ceria – Vina Panduwinata

Citra Ceria, album studio ke-3 dari Vina Panduwinata.

“Satu album Indonesia yang mengubah hidup saya, mengubah persepsi citra saya tentang lagu Indonesia adalah albumnya Vina Panduwinata yang ketiga, album Citra Ceria.”

Ahmad Dhani mengaku, pertama kali mendengarkan Citra Ceria saat ia berusia 12 tahun.

“Mendengarkan pertama kali saat pertama kali album itu keluar di tahun 1984. Kaset beli di dekat rumah. Yang beli bukan saya, Mama saya yang beli. Mama saya beli, saya mendengarkan.”

Album Citra Ceria berisi “Didadaku Ada Kamu”, “Dia”, “Duniaku Tersenyum”, “Apakabar”, “Selamat Tinggal Kenangan”, “Mohon Ampun”, “Segenggam Harapan”, “Diantara Kita”, “Rintangan”, dan “Bernyanyilah”.

Menurut Dhani sepuluh lagu di album semuanya bagus. “Aransemennya bagus semua dan suaranya Vina Panduwinata, suaranya keren.”

 

Lagu favorit: “Apakabar”.

 

“Alasannya lagu itu gila. Yang hit kan ‘Didadaku Ada Kamu’. Tapi ‘Apakabar’ itu keren,” ungkapnya.

 

Foto Ahmad Dhani oleh Muluz PI.


 

Penulis
Pohan
Suka kamu, ngopi, motret, ngetik, dan hari semakin tua bagi jiwa yang sepi.

Eksplor konten lain Pophariini

Sambut Album Perdana, Southeast Rilis Single By My Side

Band R&B asal Tangerang bernama Southeast resmi merilis single dalam tajuk “By My Side” hari Rabu (13/11). Dalam single ini, mereka mengadaptasi musik yang lebih up-beat dibandingkan karya sebelumnya.     Southeast beranggotakan Fuad …

Perantaranya Luncurkan Single 1983 sebagai Tanda Cinta untuk Ayah

Setelah merilis single “This Song” pada 2022 lalu, Perantaranya asal Jakarta Utara kembali hadir dengan single baru “1983” (08/11). Kami berkesempatan untuk berbincang mengenai perjalanan terbentuknya band ini hingga kisah yang melatarbelakangi karya terbaru …