Blunt Brothers Memasuki Lembar Keduanya

Sep 20, 2021

Hanya berselang beberapa minggu setelah melepas “Budak”, kali ini Tuan Tigabelas bersama dengan Sickness MP dan Crack dalam payung Blunt Brothers kembali melepas single keduanya, “Ooh La La”.

Sebagai pengingat, di awal bulan September ini hadir sebuah koalisi bernama Blunt Brothers yang dihuni oleh tiga kepala, yakni Tuan Tigabelas, Sickness MP dan Crack. Ketiganya berkolaborasi dalam porsinya masing-masing, sebut saja visual yang digarap oleh Crack dan bangku produser yang diduduki oleh Sickness MP.

Sebagai debut, single bertajuk “Budak” mereka hadirkan. Menjadi lebih spesial, karena dalam single tersebut juga hadir nama Kamga Mo sebagai penyanyi tamu.

Kali ini, langkah kedua dari Blunt Brothers dilanjutkan dengan “Ooh La La”, sebuah single yang kabarnya menjadi single paling menyenangkan dari EP Blunt Brothers yang kabarnya akan hadir di bulan Oktober mendatang.

Bicara tema, ketiganya membungkus single terbarunya ini dengan sebuah jawaban akan kritik-kritik yang mereka terima atas proyek ini dengan beat-beat menyenangkan, juga dengan warna yang cerah, ditambah dengan visual-visual menarik yang dihadirkan dalam format video musiknya, digarap dengan apik oleh Crack dan animasi buatannya. Sebuah perpaduan yang menarik antara visual dan audio yang hadir, seakan sebuah paket lengkap untuk menikmati “Ooh La La” dengan pengalaman berbeda.

Untuk saat ini, “Ooh La La” baru tersedia dalam format video musiknya yang sudah bisa disimak melalui kanal YouTube dari Tuan Tigabelas.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

Sambut Hari Valentine, Mocca Luncurkan Be My Bee

Pasca merilis “Menua Bersama” November 2024, Mocca mengeluarkan single spesial menyambut hari Valentine dalam tajuk “Be My Bee” (12/02).     Gitaris Mocca, Riko Prayitno menjelaskan single ini juga melibatkan Lafa Pratomo sebagai produser …

Wawancara Eksklusif Dead Vertical: Merilis Album Itu Penting dan Harus Explore

Akhir Januari 2025, Dead Vertical resmi meluncurkan album penuh ke-6 mereka bertajuk Megadaya. Di album, band yang terbentuk tahun 2001 ini banting setir genre dari grindcore yang sudah identik dengan mereka menjadi heavy rock. …