Chriselda Rilis Mini Album Perdana Glass

Penyanyi sekaligus penulis lagu asal Jakarta, Chriselda mengawali perjalanan bermusik lewat single “Mine” (2020). Setelah mengeluarkan satu per satu single selama 2022, ia merangkumnya ke dalam sebuah mini album yang diberi nama Glass.
Mini album ini berisi single-single yang sudah rilis “Somebody I Could” (2021), “Time” (2022), “Closure” (2022), “On These Days” (2022) yang video liriknya berhasil meraih lebih dari 1,5 juta penonton, “Papercut”, dan yang menjadi fokus utama sang album “Glass”.
Album secara keseluruhan ditulis, dinyanyikan, dan diproduseri secara independen oleh Chriselda dibantu Yuta Firdaus perihal mixing dan mastering. Proses belajar mencintai dan memaafkan diri dan orang lain salah satu tema yang diceritakan sang album.
Sebelumnya, kami juga pernah membahas Chriselda saat ia mengeluarkan single perdana “Mine” dalam artikel Irama Kotak Suara Pop Hari Ini #7.

Eksplor konten lain Pophariini
MANJA Rilis Album Perdana Between Borders
Perjalanan band alternative pop rock asal Bali, MANJA akhirnya sampai di perilisan album penuh perdana bertajuk Between Borders (26/06). Sebagian sudah beredar sebelumnya, dan sisanya adalah materi baru yang siap memperkuat identitas mereka di …
Raisa Hadirkan Lagu Kolaborasi bareng Rony Parulian di Album ambiVert
Setelah merilis single “Terserah” April lalu, akhirnya Raisa melepas album penuh terbaru bertajuk ambiVert (24/06) via layanan streaming musik. Berbeda dari karya-karya sebelumnya, ambiVert bukan sekedar lanjutan dari perjalanan musikal Raisa melainkan …