Dari Belanda Hingga Jerman, Voice of Baceprot Umumkan Jadwal Tur Eropa!

Oct 28, 2021

Satu lagi kabar menggembirakan dari Voice of Baceprot! Hari Rabu (27/10) lalu, trio nu-metal beranggotakan Marsya, Widi dan Sitti ini baru saja mengumumkan jadwal tur Eropa Voice of Baceprot yang nantinya akan melewati beberapa negara.

Dengan tajuk tur Fight Dream Believe – European Tour 2021, rangkaian tur akan dimulai dari Belanda di penghujung bulan November mendatang. Disusul dengan perjalanan di Belgia, Perancis dan ditutup di Swiss, tepatnya di kota Jenewa. Total, delapan panggung akan disambangi Voice of Baceprot di empat negara tersebut, mulai dari 28 November hingga 10 Desember.

Diketahui juga, bahwa panggung mereka di Rennes, Perancis adalah dalam gelaran Les Trans Musicales, sebuah festival musik yang juga turut dimeriahkan oleh beberapa nama dari Perancis seperti Guadal Tejaz dan Freak It Out.

Sebagai pemanasan dari tur tersebut, sebuah panggung virtual dari Baybeats (Singapura) siap mereka jajal di awal bulan November (06/11).

Memang, belakangan ini Voice of Baceprot kerap mondar-mandir sebagai headline utama dari tajuk berita. Sebagai pengingat, di bulan Juni lalu Voice of Baceprot menyusul Burgerkill, Beside, Jasad, Down For Life dan Taring untuk mentas di gelaran Wacken Open Air 2022.

Sementara di bulan Agustus, bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Indonesia, sang trio melepas nomor terbarunya, “God, Allow Me (Please) to Play Music”. Sebuah nomor yang juga seakan menjadi ‘jawaban’ akan banyaknya stigma yang menghampiri mereka selama hampir tujuh tahun perjalanan.

Hadirnya nomor tersebut juga turut dibantu oleh Stevi Item (Deadsquad, Andra & The Backbone), Alan Musyfia, Andyan Gorust (Hellcrust) dan Gusti Hendy (GIGI) serta Stephan Santoso dari balik layar.

Video musik dari “God, Allow Me (Please) to Play Music” juga sudah bisa disaksikan melalui kanal YouTube mereka.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."

Eksplor konten lain Pophariini

The Club’s Asal Jambi Memilih Kisah Cinta ala Gen Z sebagai Tema Single Perdana

Unit indie pop/alternatif asal Jambi, The Club’s memulai perjalanan dengan melepas single perdana “Someday” (11/01).      The Club’s adalah Himam (vokal, gitar), Doy (gitar), Jipel (bas), dan Agoy (drum). Pada 13 Januari, kami …

Svara Durbala Menandai Kemunculan Lewat Single Nyalakan Terang

Grup musik pop alternatif/indie asal Sukabumi, Svara Durbala merilis single perdana berjudul “Nyalakan Terang” hari Jumat (10/01).      Svara Durbala beranggotakan Raden (vokal, gitar), Fahsya (gitar), dan Alvin (bas). Kami pun mewawancarai Fahsya, Raden, …