Double Deer Music Perkenalkan Roster Terbarunya, Timur

Lumayan lama tidak terdengar kabarnya, akhirnya ada lagi rilisan terbaru yang hadir di bawah naungan label rekaman Double Deer Music. Bukan hanya rilisan karena di kesempatan ini mereka juga sekaligus memperkenalkan roster teranyarnya, yakni sebuah band virtual bernama Timur.
View this post on Instagram
Konsep band virtual pun sebenarnya bukan hal yang asing lagi, mengingat sudah banyak nama yang mengusung konsep tersebut. Sebut saja Gorillaz, Dr. Teeth and the Electric Mayhem hingga Crystagella yang juga datang dari Jakarta.
Kembali ke Timur, band virtual ini dihuni oleh empat karakter, yakni Olsen (gitar), Kim (bas), JD (drum) dan Arta (vokal). Sebagai perkenalan, sebuah single berjudul “Distribusi Normal” dihadirkan.
Resmi rilis di hari Jumat (04/03) lalu, “Distribusi Normal” membawa paparan dari pakem grunge yang dikolaborasikan dengan benang merah musik elektronik yang juga masih memiliki kesamaan dengan roster-roster lainnya dari Double Deer Music.
Timur sendiri juga menyusul jejak musisi dan band lainnya dari label rekaman tersebut, berada di bawah payung yang sama dengan Kimokal, Rayssa Dynta dan RL KLAV.
Ada beberapa cerita menarik yang mengiringi hadirnya single debut dari Timur ini. Melalui akun Instagramnya, mereka memperkenalkan empat karakter di band ini dengan sifat-sifatnya.
View this post on Instagram
Tidak hanya itu, beberapa musisi serta pelaku industri musik juga turut memberikan responnya terhadap “Distribusi Normal”, mulai dari Kevin Septanto (Elephant Kind), Saleh Husein (The Adams, WSATCC), hingga Kiki Ucup dan Udasjam (Laidback Blues Record Store).
Setelah rilis dalam format digital, “Distribusi Normal” akan disusul dengan format visual yang akan segera dihadirkan.

Eksplor konten lain Pophariini
- #hidupdarimusik
- Advertorial
- AllAheadTheMusic
- Baca Juga
- Bising Kota
- Esai Bising Kota
- Essay
- Feature
- Good Live
- IDGAF 2022
- Interview
- Irama Kotak Suara
- KaleidosPOP 2021
- KALEIDOSPOP 2022
- KALEIDOSPOP 2023
- KALEIDOSPOP 2024
- Kolom Kampus
- Kritik Musik Pophariini
- MUSIK POP
- Musisi Menulis
- New Music
- News
- Papparappop
- PHI Eksklusif
- PHI Spesial
- PHI TIPS
- POP LIFE
- Review
- Sehidup Semusik
- Special
- Special Video
- Uncategorized
- Videos
- Virus Corona
- Webinar
Wawancara Eksklusif Dead Vertical: Merilis Album Itu Penting dan Harus Explore
Akhir Januari 2025, Dead Vertical resmi meluncurkan album penuh ke-6 mereka bertajuk Megadaya. Di album, band yang terbentuk tahun 2001 ini banting setir genre dari grindcore yang sudah identik dengan mereka menjadi heavy rock. …
6 Anak Media yang Mewarnai Industri Media Hari Ini
Sekitar 3 tahun yang lalu Pophariini pernah membuat artikel yang berisi 10 Jurnalis Musik Favorit. Berangkat dari tulisan tersebut, kami berpikir untuk melanjutkannya dan melebarkan jangkauan dengan memilih mereka yang bekerja di perusahaan media. …