Glaskaca Memperkenalkan Ulang Banda

Mar 22, 2019

Tahun 2019 ini Glaskaca mulai sibuk. Dan salah satu hasil kesibukannya adalah mereka merilis ulang single “Banda”, single dalam album perdana mereka Adendum dalam format berbeda. Banda dalam versi reprisenya ini menghadirkan sisi lain yang berbeda.

Sesuai dengan maksudnya untuk merilis ulang Banda dalam format yang berbeda. Glaskaca memberikan sentuhan lain di single ini yang ketika didengarkan memang berbeda dengan versi awalnya.

“Instrumen yang digunakan pada ‘Banda’ versi reprise memang hampir semuanya beda dari yang versi pertama,” jelas Dias Widjajanto sebagai vokalis/gitaris soal perbedaan di lagu ini.

“Lagu ini memiliki berbagai sisi yang bisa dilihat. Sisi apakah itu, kami tidak ingin memberikan batasan, biar pendengar yang mengintepretasikan sendiri,” tambahnya.

Melalui instrumen yang berbeda, penabuh drum Nugroho Aldianto juga menjelaskan keinginannya. “Semoga pakai instrumen yang beda juga bisa mengantarkan pesan yang sebelumnya nggak tersampaikan di lagu versi sebelumnya,” paparnya.

Glaskaca – Banda (reprise)

Lagu Banda dipilih karena lagu ini memang terdengar unik ketimbang track-track lain di album Adendum. “Lagu ini terdengar berbeda dari lagu lainnya di dalam Adendum karena kami betul-betul nggak ngasih batasan dalam bermusik, jadi kami bebas mengeksplorasi seluas-luasnya,” ujar Rayhan Noor, gitaris sekaligus pencipta lirik.

Sedikit flashback ke belakang, single “Banda” berisi cerita tentang momen refleksi diri manusia. Banda, sesuai dengan nama pulau di Indonesia timur diambil untuk menggambarkan fase perenungan tersebut.

“Kepulauan Banda menggambarkan fase perenungan itu sendiri. Menyepi, menjauh sebentar dari pusaran,” jelas Rayhan lagi. “Di saat yang sama, pulau itu juga ngasih pesan untuk jangan takut dan terus berjuang. Seperti pulau-pulau di Banda, walaupun kecil dan dikelilingi laut yang sewaktu-waktu bisa ganas, tapi masih bertahan dan tetap indah.”

Sejauh ini, Glaskaca tengah mempersiapkan menulis materi-materi baru mereka. Album mereka sebelumnya, Adendum dirilis pada 2018 lalu. Terdiri dari 8 materi, Glaskaca sebelumnya sudah dikenal melalui single yang dilepas dahulu, yaitu “Putih”, “Atom”, dan “Banda”.

Dengarkan single Banda (reprise) di sini 

____

Penulis
David Silvianus
Mahasiswa tehnik nuklir; fans berat Big Star, Sayur Oyong dan Liem Swie King. Bercita-cita menulis buku tentang budi daya suplir

Eksplor konten lain Pophariini

Juicy Luicy – Nonfiksi

Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …

Lirik Lagu Empati Tamako TTATW tentang Mencari Ketenangan dan Kedamaian

Penggemar The Trees and The Wild sempat dibuat deg-degan sama unggahan Remedy Waloni di Instagram Story awal November lalu. Unggahan tersebut berisi tanggapan Remedy untuk pengikut yang menanyakan tentang kemungkinan kembalinya TTATW.     …