Hindia Bicara Tentang Ketidakpercayaan Diri di Materi Baru

May 18, 2023

Album kedua Hindia, Lagipula Hidup akan Berakhir makin mendekati tanggal perilisannya. Sebelum itu, satu lagi lagu dihadirkan oleh proyek musik dari Baskara Putra ini. Berjudul “Perkara Tubuh”, lagu tersebut menyusul kehadiran “Janji Palsu” dan “Masalah Masa Depan” yang lebih dulu diperdengarkan.

Rilis di bawah naungan Sun Eater pada Kamis (18/05), “Perkara Tubuh” merupakan sebuah lagu yang memuat cerita seputar ketidakpercayaan terhadap diri sendiri, yang mana proses penulisannya dikerjakan bersama Kareem Soenharjo.

“Lagu ini tentang ketidaknyamanan dan ketidakberdayaan saya sendiri dengan tubuh saya. Memiliki kepercayaan diri adalah hal yang sangat sulit dan saya memiliki hormat yang tinggi untuk mereka yang bisa nyaman dengan tubuh masing-masing”, terang Baskara.

 

Nama Kareem Soenharjo sendiri merupakan salah satu produser utama dari album kedua Baskara. Selain Kareem, hadir nama Enrico Octaviano yang hasil karyanya bisa didengarkan di dua lagu sebelumnya.

“Instrumentasi dan format lagu ini selesai jauh lebih dulu dibanding lirik dan temanya. Mendapatkan sudut pandang yang spesifik untuk membicarakan topik ini butuh waktu yang cukup lama, yaitu satu tahun lebih dari pertama kali musik lagu ini selesai”, lanjut Baskara.

Bertepatan dengan perilisan di berbagai layanan streaming, “Perkara Tubuh” juga dihadirkan dalam format video musik yang sudah bisa disaksikan melalui kanal YouTube Hindia.

Digarap oleh Hanief Bagus Pratama dan Jovanca Kaliey, video musik turut menampilkan Margareta Manisa Hartono, Nadya Safira, Arjuna Asa, dan Baskara Putra sendiri.

Saksikan video musik “Perkara Tubuh” di bawah ini.

 

Album kedua Hindia, Lagipula Hidup akan Berakhir dijadwalkan rilis dalam dua bagian pada tanggal 7 dan 21 Juli mendatang. Album pertamanya, Menari Dengan Bayangan di tahun 2023 ini resmi menginjak umurnya yang keempat.


 

Penulis
Raka Dewangkara
"Bergegas terburu dan tergesa, menjadi hafalan di luar kepala."
1 Comment
Inline Feedbacks
View all comments
Andre Kusuma
Andre Kusuma
1 year ago

keren.. tetap berkarya

Eksplor konten lain Pophariini

Rangkuman Tur MALIQ & D’Essentials Can Machines Fall In Love? di 5 Kota

Setelah menggelar Can Machines Fall in Love? Exhibition tanggal 7 Mei-9 Juni 2024 di Melting Pot, GF, ASHTA District 8, Jakarta Selatan, MALIQ & D’Essentials melanjutkan perjalanan dengan menggelar tur musik perdana dalam rangka …

5 Lagu Rock Indonesia Pilihan Coldiac 

Coldiac menyelesaikan rangkaian tur The Garden Session hari Kamis, 12 Desember 2024 di Lucy in the Sky SCBD, Jakarta Selatan. Tur ini secara keseluruhan singgah di 7 kota termasuk Balikpapan, Samarinda, Medan, Solo, Bandung, …