Ketika Denim Membalut Musisi Indonesia

Jul 14, 2018

Seringai

Foto: dok. Seringai

Selain jaket dan celana jeans, jaket rompi jeans lengan buntung (vest) adalah fashion item yang sangat identik dengan Seringai di atas panggung. Bahkan Seringai sempat membuat merchandise khusus sendiri berupa jaket denim rompi dengan patch dan pin Seringai yang saat dirilis langsung ludes di pasaran hingga mengalami beberapa kali produksi ulang.

foto: dok. Seringai

 

Maliq & D’Essentials

Foto: dok. Maliq & D’Essentials

Salah satu band dengan aksi panggung yang paling seru ini sempat berkolaborasi dan di endorse oleh salah satu produsen jeans internasional, Levi’s. Selain jaket dan celana jeans, para personil band pop yang terpengaruh musik soul/funk 70an ini juga sering terlihat manggung mengenakan kemeja jeans. Yang sangat identik dengan para penyanyi di 70an seperti Marvin Gaye dan Bob Marley.

 

Monkey To Millionaire

foto: dok. Monkey To Millionaire

Band rock yang telah merilis 3 album penuh dan 2 album mini ini adalah salah satu unit rock alternatif paling penting dari Jakarta. Pertama kali muncul gara-gara mengikuti salah satu ajang pencarian festival band indie-indie-an beberapa waktu dulu, lalu mencuri perhatian dengan konsisten merilis album dan mini album secara berkala. Aksinya ini pun kemudian mengundang perhatian salah satu produsen denim internasional di Indonesia, sehingga dalam perjalanan karirnya mereka disuport dan berkolaborasi.

 

____

1
2
Penulis
Fari Etona
Pendenger musik pop dan rock, serta pecinta binatang dan pemakan buah-buahan.

Eksplor konten lain Pophariini

Armand Maulana – Sarwa Renjana (EP)

Dengan EP berdosis pop dan unsur catchy sekuat ini, saya jadi berpikir, mungkinkah Armand Maulana berpotensi menjadi the next king of pop Indonesia?

Juicy Luicy – Nonfiksi

Lewat Nonfiksi, Juicy Luicy semakin mengukuhkan diri sebagai band pengusung lagu patah hati dengan formula pop R&B yang jitu dan ultra-catchy. Pertanyaannya: sampai kapan mereka akan menjual kisah patah hati kasihan dan rasa inferioritas …